Playlist Lagu Kpop yang Seru Buat Carpool Karaokean Bareng Bestie

Playlist Lagu Kpop yang Seru Buat Carpool Karaokean Bareng Bestie

Daftar lagu-lagu Kpop yang seru dan cocok buat carpool karaoke bareng sahabat.-Fahma Ardiana-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Salah satu cara untuk melepas penat adalah karaokean bareng bestie. Namun untuk menikmati fasilitas karaoke, kita butuh menyewa tempat dengan waktu yang terbatas.

Tapi di zaman now, ada yang namanya carpool karaoke, alias karaokean asyik yang dilakukan di dalam mobil. Biasanya ini dilakukan saat sedang dalam perjalanan menuju tempat hangout, biar tidak boring di jalan maka nyanyi bareng di dalam mobil.

Dibawah ini adalah playlist lagu K-pop yang seru buat carpool karaoke bareng bestie !

BACA JUGA:Berhasil Menangkan Daesang TMA 2023, Inilah Deretan Lagu SEVENTEEN yang Cocok Untuk Jadi Playlist Kerja Kamu

BACA JUGA:Inilah Lagu BLACKPINK yang Bisa Kamu Jadikan Playlist, Miliki Pesan Positif Vibes Banget!

1. Big Bang – Bang Bang Bang

Walaupun ini merupakan lagu lama yang rilis pada tahun 2015, tapi enggak bisa dipungkiri kalau lagu ini memang enak banget buat karaokean. Lagu ini bakalan cocok banget buat seru-seruan bareng bestie di dalam mobil.

Beat dari lagu ini dari yang diawali fast lalu berubah menjadi slow di bagian reff membuat lagu ‘Bang Bang Bang’ jadi semakin edgy. Belum lagi di akhir lagu kita bisa mendapatkan twist pada beat lagu yang dijamin bakal bikin tubuh auto ngedance!

2. Red Velvet – Power Up

Setelah sukses berat dengan lagu summer ‘Red Flavor’, Red Velvet menunjukkan red side yang cheerful dengan lagu ‘Power Up. Dimana gabungan musik retro yang membaur sempurna dengan rasa musik modern K-pop pada umumnya ini ngebuat lagu tersebut awalnya terdengar aneh namun makin lama didengarkan bakal makin jatuh cinta sama lagu ini!

BACA JUGA:Rekomendasi Variety Show Korea yang Lucu dan Sangat Menghibur

BACA JUGA:Deretan Idol K-Pop yang Jago Tampil di Variety Show

3. BTS – DNA

Boy group Korea yang saat ini lagi hiatus karena membernya pergi wajib militer ini punya lagunya yang di-rilis tahun 2017 berjudul ‘DNA’. 'DNA' langsung mencuri perhatian apalagi dengan openingnya yang dimulai dengan siulan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: