Banner v.2

Baturraden Didorong Bisa Masuk KSPN

Baturraden Didorong Bisa Masuk KSPN

Suasana lokawisata Baturraden saat libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026.-DIMAS PRABOWO/RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Banyumas dr. Henry Christianto, mendorong agar Baturraden bisa masuk dalam Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN). Untuk itu ia meminta agar Dinporabudpar Kabupaten Banyumas, bisa menyusun cetak biru pengembangan pariwisata yang jelas dan terukur agar bisa masuk KSPN

"Kita harusnya lebih aktif, bagaimana kita membentuk Banyumas ini untuk bisa masuk baik itu KSPN atau KSPP," kata dia. 

Dengan segala potensi pariwisata berserta pendukungnya ia optimis, jika digarap dengan serius, dan terencana KSPN bukan sekadar mimpi belaka. 

"KSPN di Jawa Tengah yang sudah jelas itu kan Candi Borobudur, lalu Dieng juga masuk," paparnya. 

BACA JUGA:Sepekan Libur Nataru Baturraden Tembus 11 Ribu, Cuaca Cerah Dongkrak Wisatawan

Menurutnya, secara akses transportasi Baturraden lebih unggul dibandingkan Dieng. Potensi pariwisata yang ditawarkan juga hampir serupa wisata alam, dan juga budaya. 

"Wisata alam kita punya, budaya juga banyak. Tinggal punya nyali atau tidak dinas terkait untuk punya mimpi besar dan bekerja keras meraihnya," paparnya. 

Ia melihat, sampai saat ini eksekutif belum pernah menyinggung terkait target agar bisa masuk KSPN. Program-program yang selama ini berjalan, menurutnya goalnya belum besar. 

""Saya berusaha ingin mendorong bahwa ayolah, dinas ini lebih proaktif lebih bagaimana create, support program apa segala macam untuk mendukung ke sana. Walaupun untuk menjadi KSPN masuk kayaknya susah sekali, minimal kita bisa gabung ke KSPN dieng sebagai penyangga," ujarnya," paparnya. (res)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait