Banner v.2

Cek Bansos Bisa Pakai KTP Saja, Begini Panduan Lengkapnya

Cek Bansos Bisa Pakai KTP Saja, Begini Panduan Lengkapnya

cek bansos pakai ktp--

RADARBANYUMAS.CO.ID - Cara cek bansos pakai KTP saja penting diketahui. Terlebih bagi masyarakat yang ingin memeriksa statusnya dalam program pemerintah tersebut.

Seperti diketahui, pemerintah memiliki banyak program bantuan sosial (bansos) yang diperuntukkan bagi masyarakat yang membutuhkan.

Beberapa jenis yang umum di antaranya seperti Program Keluarga Harapan (PKH) hingga Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Tak perlu bingung, masyarakat kini bisa mengecek status kepesertaannya dalam program bansos dengan mudah. Cukup dengan KTP, aksesnya bisa dilakukan melalui situs resmi yang disediakan Kementerian Sosial (Kemensos).

BACA JUGA:Cek Bansos PKH BPNT 2025 Lewat HP, Ini Panduannya yang Mudah dan Praktis!

Cara Cek Bansos Pakai KTP Saja

Cara termudah yang bisa dilakukan adalah melalui situs resmi dari Kemensos. Berikut panduan langkah-langkahnya yang dapat diikuti:

  1. Pertama, buka browser di HP. Lalu, kunjungi situs https://cekbansos.kemensos.go.id/
  2. Jika berhasil, nantinya bakal keluar halaman utama dengan keterangan "Pencarian Data PM (Penerima Manfaat) Bansos"
  3. Setelahnya, Anda cukup memasukkan data yang diminta. Misal, dari nama provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan
  4. Kemudian, isikan juga nama PM (Penerima Manfaat) yang ingin dicek. Pastikan telah sesuai KTP.
  5. Selanjutnya, ketik huruf kode yang tertera. 
  6. Jika sudah, langsung saja klik tombol "CARI DATA"
  7. Tunggu beberapa saat. Nantinya, akan muncul informasi seputar status penerima bantuan.
  8. Selesai.

Selain lewat situs resmi dari Kemensos, pengecekannya juga bisa dilakukan melalui aplikasi Cek Bansos. Bedanya, dengan cara ini Anda perlu mengunduh dan instal terlebih dahulu aplikasinya.

BACA JUGA:Cara Cek Bansos Kemensos PKH dan BPNT 2025, Cuma Pakai NIK!

Setelah itu, cukup ikuti langkah-langkah dan panduannya sampai selesai. Jika ingin cara praktis, disarankan melalui website resmi seperti panduan di atas.

Besaran Bansos PKH 2025

Besaran penerima bantuan PKH 2025 umumnya berbeda. Berikut ini di antaranya mengacu kategori yang ditetapkan Kemensos

  • Anak usia dini (0-6 tahun): Rp750.000
  • Siswa SD: Rp225.000
  • Siswa SMP: Rp375.000
  • Siswa SMA: Rp500.000
  • Ibu hamil atau nifas: Rp750.000
  • Lansia dan penyandang disabilitas berat: Rp 600.000

BACA JUGA:Belum Dapat Bansos? Warga Kini Bisa Daftar Mandiri di Kemensos Lewat Aplikasi Cek Bansos, Cek Linknya

BACA JUGA:Jadwal Bansos BPNT dan PKH Agustus–September 2025, Cek Nama Anda Sekarang

Demikianlah ulasan mengenai cara cek bansos pakai KTP yang bisa dicoba.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: