Ribuan Pelanggar Lalu Lintas Terjaring Selama Operasi Keselamatan Candi 2024 di Banyumas

Ribuan Pelanggar Lalu Lintas Terjaring Selama Operasi Keselamatan Candi 2024 di Banyumas

Salah satu Kendaraan yang terjaring saat operasi keselamatan candi, TNKB tidak sesuai peruntukannya. -SATLANTAS UNTUK RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Sat Lantas Polresta Banyumas menindak ribuan pelanggar lalu lintas yang terjaring selama operasi candi di Kabupaten Banyumas. 

Sejak dimulai pada Senin (4/3/2024) lalu hingga berakhir pada Minggu (17/3/2024) kemarin. Tercatat ratusan ribuan pelanggar yang terjarig dan dikenakan tilang

Kasat Lantas Polresta Banyumas melalui Kanit Gakkum Iptu Susanto menyebutkan, selama operasi candi pengendara yang dikenai tilang sebanyak 1.471.

BACA JUGA:Harga Gabah Masih Tinggi

"Dikenakan teguran 2076, terjaring ETLE hand held 1606, dan terjaring ETLE drone 271," katanya, Senin (18/3/2024). 

Dijelaskan, mayoritas pengendara yang terjaring didominasi pelanggar dari roda dua. 

"Rata-rata knalpot brong, kemudian TNKB, tidak menggunakan helm, parkir sembarang, dan melawan arus seperti di Pasar Wage," jelas Kanit Gakkum. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: