Banner v.2

7 Tips Menata Ruang Wardrobe agar Terlihat Lebih Glamor

7 Tips Menata Ruang Wardrobe agar Terlihat Lebih Glamor

Tips Menata Ruang Wardrobe-Freepik-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Ruang wardrobe merupakan salah satu bagian penting dalam sebuah rumah yang sering menjadi tempat penyimpanan pakaian, sepatu, dan aksesori.

Namun, terkadang ruang wardrobe dapat terlihat kusam dan kurang menarik, membuat penggunanya kurang termotivasi untuk merawat pakaian dengan baik.

Oleh karena itu, penting untuk menata ruang wardrobe agar terlihat lebih glamor dan memikat. 

Berikut beberapa tips yang dapat Anda terapkan dalam menata ruang wardrobe agar tampak lebih glamour dan rapi. 

BACA JUGA:8 Rekomendasi Pakaian Capsule Wardrobe Ini Bikin Kamu Tampil Lebih Fresh

BACA JUGA:4 Tips Menciptakan Desain Kamar Tidur Ukuran 3x4 yang Keren dan Estetik

1. Menyiapkan Lemari Kaca untuk Tempat Penyimpanan

Salah satu tips untuk menata ruang wardrobe yang dapat dilakukan adalah menyiapkan lemari kaca sebagai tempat penyimpanan tas. Selain itu, lemari kaca juga dapat digunakan untuk menampilkan koleksi fashion Anda. 

Pilihlah lemari kaca yang dilengkapi dengan banyak laci agar dapat menyimpan berbagai aksesori lainnya, seperti anting dan kalung dengan rapi dan terorganisir.

2. Gunakan Kabinet Sepatu yang Cocok

Salah satu tips penting dalam menata ruang wardrobe agar lebih teratur adalah dengan menggunakan kabinet sepatu yang cocok dengan gaya desain ruangan Anda. Saat menyimpan sepatu dan high heels, penting untuk memilih kabinet sepatu yang sesuai dengan keseluruhan estetika ruangan Anda. 

Susunlah sepatu berdasarkan model dan warnanya untuk menciptakan tampilan yang lebih estetis dan terorganisir. Dengan demikian, tidak hanya akan lebih mudah untuk menemukan pasangan sepatu yang diinginkan, tetapi juga akan memberikan kesan yang lebih rapi dan harmonis pada ruang wardrobe Anda.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: