Tak Perhatikan Faktor Keselamatan, Kapolres Soroti Latihan Road Race Tak Resmi di Stadion Goentoer Darjono

Tak Perhatikan Faktor Keselamatan, Kapolres Soroti Latihan Road Race Tak Resmi di Stadion Goentoer Darjono

Halaman parkir Stadion Goentoer Darjono Purbalingga, yang dijadikan lokasi latihan tak resmi road race di Purbalingga.-ADITYA/RADARMAS -

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Latihan balap motor jalan raya atau road race di halaman parkir Stadion Goentoer Darjono PurbaIingga, disorot oleh Polres PURBALINGGA.

Sebab, latihan tersebut belum terkelola dengan baik. Serta, belum memperhatikan faktor keselamatan untuk pembalap maupun masyarakat yang ada di sekitar lokasi.

Hal itu diungkapkan oleh Kapolres Purbalingga AKBP Hendra Irawan dalam Focus Group Discussion (FGD), Aula Wicaksana Laghawa Mapolres Purbalingga."Ke depan kegiatan tersebut agar bisa dikelola dengan baik," ungkapnya.

Dia menjelaskan, diantaranya adalah difasilitasi adanya sirkuit untuk latihan maupun untuk digunakan ajang balap. Sehingga, tidak ada  lagi balap liar di wilayah Kabupaten Purbalingga.

BACA JUGA:Pernah Miliki Atlet Level Asia, Ketua DPRD Purbalingga Berharap Muncul Lagi Pembalap Berprestasi

Masukan Kapolres tersebut, mendapatkan dukungan dari perwakilan dari Ikatan Motor Indonesia (IMI) Jateng, Subehan.

Dia setuju agar penghobi balap di Kabupaten Purbalingga diwadahi melalui latihan resmi yang terkelola dengan baik dan memperhatikan faktor keselamatan. 

IMI Jateng juga menyampaikan saran kepada Federasi Olahraga Balap Motor (FOBM) Kabupaten Purbalingga, untuk mengajukan permohonan kepada dinas terkait adanya latihan resmi balap motor.

Ketua KONI Kabupaten Purbalingga R Budi Setiawan juga mengamini masukan Kapolres. Dia mendorong Pemerintah Kabupaten Purbalingga bisa memberikan sarana dan prasaran, serta anggaran untuk bisa menyediakan fasilitas untuk balapan maupun latihan.

BACA JUGA:Diduga Hendak Balap Liar, 15 Pemuda dan 11 Sepeda Motor Diamankan

Terpisah Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Purbalingga Prayitno mengakui, latihan road race di halaman parkir Stadion Goentoer Darjono Purbalingga, belum terkelola dengan baik.

Dia menjelaskan, latihan road race yang dilaksanakan masih bersifat insidental. "Latihan tidak rutin, baru sebatas izin ke pengelola parkir (Stadion Goentoer Darjono Purbalingga)," jelasnya, Kamis, 22 Februari 2024.

Terkait masukan dari Kapolres, agar latihan road race di Halaman Parkir Stadion Goentoer Darjono, agar bisa dikelola dengan baik. Serta, lebih memperhatikan faktor keamaman.

Dia mengaku akan berkoordinasi dengan dengan Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga, selaku pengelola Stadion Goentoer Darjono Purbalingga. (tya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: