Lansia di Purwokerto Selatan, Gantung Diri di Teras Rumah

Lansia di Purwokerto Selatan, Gantung Diri di Teras Rumah

Kapolsek Purwokerto Selatan Kompol Puji Nurochman bersama dengan petugas lainnya saat melakukan olah TKP, Senin (19/2/2024). -HUMAS POLRESTA BANYUMAS UNTUK RADARMAS-

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Peristiwa gantung diri membuat geger warga di Jalan Pringgede Kelurahan Karangklesem Kecamatan PURWOKERTO Selatan Kabupaten Banyumas Senin (19/2/2024) pagi. 

Warga digegerkan, dengan seorang lansia berinisial DS (70) yang nekat mengakhiri hidup dengan cara gantung diri di teras rumah. 

Kapolresta Banyumas  melalui Kapolsek Purwokerto Selatan Kompol Puji Nurochman mengatakan, kejadian tersebut pertama kali diketahui oleh Sutinah (69) yang saat itu hendak pergi ke warung sekira pukul 05.30 WIB. 

BACA JUGA:Tenaga Kebersihan dan Keamanan Pasar Cilongok dari Outsourcing

"Sekira Jam 05.30 sewaktu saksi hendak pergi ke warung keluar dari pintu belakang rumah dan berjalan ke arah Utara," kata Kapolsek Purwokerto Selatan. 

Lalu saat sampai di samping rumah, Ia dikagetkan dengan kondisi korban yang sudah dalam keadaan tergantung di kayu usuk teras samping rumah sisi Utara. 

"Sambil berteriak (spontan, red) meminta bantuan, selang tidak beberapa lama datang beberapa warga lain untuk menghampiri," sambungnya. 

BACA JUGA:Santunan Kematian Anggota Linmas TPS Tunggu SK KPU RI

Dijelaskan, posisi DS tergantung tidak mengambang dan kaki menekuk.

"Kondisi korban pucat dingin, dan karena melihat kejadian tersebut, saksi di lokasi kejadian panik langsung memotong tali gantungan dan dibawa ke depan rumah kemudian di dudukkan," jelasnya. 

Namun, karena sudah tidak dapat ditanya, DS kemudian dibawa masuk ke dalam rumah korban dan di baringkan di spring bed dalam rumah. 

BACA JUGA:Putaran Kedua Sub PIN Polio di Purbalingga, 144.432 Anak Jadi Target Sasaran Imunisasi

Selanjutnya dilaporkan ke pihak Puskemas dan Bhabinkamtibmas

"Hasil pemeriksaan dari Tim Inafis Polresta Banyumas dan dokter Puskemas diperkirakan meninggal kurang dari 4 jam," ungkap Kompol Puji. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: