3 Destinasi Wisata Gratis di Cilacap yang Wajib Dikunjungi, Seru Tanpa Biaya!
Taman Marlin-Instagram @majenang_-
RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Pernahkah Anda membayangkan liburan tanpa perlu menghabiskan banyak uang? Di Cilacap, impian tersebut dapat menjadi kenyataan!
Kota kecil yang terletak di pesisir selatan Jawa Tengah ini menyimpan keindahan alam yang menakjubkan. Tak hanya wisata yang berbayar, ada banyak juga pilihan wisata gratis di Cilacap.
Mulai dari pantai yang menyejukkan hingga hutan yang memikat, sejumlah destinasi wisata gratis di Cilacap tersebut tidak boleh Anda lewatkan. Berikut 3 rekomendasi yang bisa Anda kunjungi.
3 Destinasi Wisata Gratis di Cilacap yang Wajib Dikunjungi, Seru Tanpa Biaya!
1. Ruang Terbuka Hijau Dr. Soetomo
Rekomendasi wisata gratis di Cilacap yang pertama yaitu Ruang Terbuka Hijau (RTH) Soetomo. Tempat ini merupakan salah satu taman yang terletak tepat di sebelah Taman Marlin.
BACA JUGA:Pesona Wisata Sejarah Kolonial di Objek Wisata Benteng Pendem Cilacap
BACA JUGA:Pantai Karangpandan, Wisata Pantai Pasir Putih di Pulau Nusakambangan Cilacap
Meskipun Taman Marlin adalah taman yang lebih baru, RTH Soetomo telah menjadi bagian dari kehidupan warga sejak lama. Menariknya, meskipun ada taman baru di sebelahnya, RTH Soetomo tetap menjadi tempat yang ramai dikunjungi oleh masyarakat.
Tidak hanya sebagai tempat bersantai, RTH Soetomo juga sangat cocok sebagai tempat bermain anak-anak. Di dalamnya terdapat area bermain lengkap dengan ayunan, jungkat-jungkit, dan prosotan yang membuat anak-anak betah bermain di sana.
Selain itu, tersedia juga penyewaan permainan anak-anak seperti odong-odong, motor dan mobil aki, memancing magnet, serta kegiatan mewarnai yang membuat anak-anak semakin senang berada di taman ini.
RTH Soetomo menjadi tempat yang ideal bagi keluarga untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama. Dengan fasilitas yang lengkap dan suasana yang nyaman, taman ini menjadi destinasi yang menyenangkan bagi semua kalangan.
BACA JUGA:Keindahan Wisata Kemit Forest Cilacap yang Kekinian
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: