Marak Gawai, Perpusling Diklaim Masih Diminati

Marak Gawai, Perpusling Diklaim Masih Diminati

Ramai : Puluhan siswa salah satu SD di wilayah Bojongsari saat memanfaatkan mobil perpusling.-Dinarpus Purbalingga untuk Radarmas -

PURBALINGGA,RADARBANYUMAS.CO.ID - Perkembangan gawai semakin canggih dan lengkap. Meski begitu, Dinas Arsip dan Perpustakaan (Dinarpus) Kabupaten Purbalingga mengklaim  perpustakaan keliling justru masih diminati.

"Adanya pembiasaan baca buku melalui perpusling, anak- anak bisa mengurangi penggunaan gawai. Kami sudah buktikan saat perpusling di sekolah," kata Kepala Dinarpus Purbalingga, Sadono, Rabu 17 Januari 2024.

Puluhan siswa sekolah dasar (SD) masih berkerumun mendatangi mobil perpusling. Seperti awal pekan ini di Bojongsari, peminat sangat banyak.

Menurutnya, siswa SD kebanyakan lebih suka buku cerita. Ada cerita rakyat, dan cerita lainnya.

BACA JUGA:Maksimalkan Minat Baca di Bulan Puasa, Perpusling Sambangi Desa-desa Purbalingga

"Adanya perpusling ini untuk memberikan fasilitas di sekolah maupun di wilayah. Meski mereka tidak memiliki perpustakaan sendiri," tambahnya.

Timnya sering di wilayah pinggiran, bukan berarti wilayah kota jarang dikunjungi.  Siswa di kota tetap bisa mengakses buku- buku.

“Saat masuk ke sekolah di perkotaan, antusiasme siswa juga masih baik. Mereka biasanya mencari buku cerita, terutama siswa sekolah dasar. Namun kini semuanya sama, tidak bisa langsung menikmati perpusling langsung di dalam mobil,” ungkapnya.

Pihaknya biasanya menerjunkan minimal dua staf petugas perpustakaan. Mereka menyusuri bukit dan wilayah pelosok hingga siang hari. Biasanya satu daerah hanya sekali karena jarak tempuh cukup lama.

BACA JUGA:Perpusling Purbalingga Wajib Sambangi Desa Tertinggal

“Kami masih bangga dengan antusiasme siswa dan guru. Bahkan kadang masyarakat umum juga ikut melihat. Petugas akan mempersilakan mereka membaca di tempat dan mengembalikannya lagi,” tuturnya. (amr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: