Pantai Karangpandan, Wisata Pantai Pasir Putih di Pulau Nusakambangan Cilacap

Pantai Karangpandan, Wisata Pantai Pasir Putih di Pulau Nusakambangan Cilacap

Menjelajahi keindahan Pantai Karangpandan di Pulau Nusakambangan Cilacap -Instagram: @kinghafizm-

BACA JUGA:Keindahan Wisata Kemit Forest Cilacap yang Kekinian

Pantai Karangpandan memiliki banyak spot foto yang sangat estetik dan Instagramable. Pengunjung bisa berfoto di batu karang, pepohonan di sekitar pantai, bermain air, dan berfoto di atas pantai pasir putih yang indah. Pantai Karangpandan adalah salah satu objek wisata yang sangat pas untuk menambah feeds Instagram yang estetik.

Akses Menuju Pantai Karangpandan

Untuk menuju Pantai Karangpandan, para pengunjung harus terlebih dahulu menggunakan perahu terlebih dulu dari Teluk Penyu. Setelah mencapai Pulau Nusakambangan, para pengunjung berjalan kaki sekitar 20 menit melewati hutan untuk mencapai objek wisata Pantai Karangpandan. Disini juga terdapat warung yang menjual makanan dan minuman, tetapi hanya ada di tempat pemberhentian kapal saja. 

Dalam perjalanan saat melewati hutan untuk mencapai Pantai Karangpandan, pengujung harus waspada dan berhati-hati karena ada monyet disekitar objek wisata tersebut. Walaupun akses menuju Pantai Karangpandan cukup sulit dan membutuhkan waktu, tetapi semua itu akan terbayarkan setelah mencapai Pantai Karangpandan yang sangat indah dengan pasir putihnya yang sangat memikat.

BACA JUGA:Havana Hills Cilacap, Wisata Kekinian di Cilacap

BACA JUGA:7 Pantai Cilacap dengan Pemandangan Indah yang Harus Didatangi

Pantai Karangpandan di Kabupaten Cilacap, merupakan destinasi wisata yang sempurna bagi mereka yang mencari ketenangan, keindahan alam, dan keberagaman aktivitas. Dengan pasir putihnya yang memikat, Pantai Karangpandan adalah opsi wisata yang cocok bagi para pencinta alam dan pelancong. Pantai Karangpandan adalah tempat yang patut dikunjungi untuk mengeksplorasi pesona keindahan alam saat berada di Kabupaten Cilacap. (dda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: