Sobat Harus Tahu!, Manfaat Rambutan Bagi Kesehatan
Sobat suka makan buah rambutan? Buah yang memiliki rambut di permukaan kulitnya ini memang banyak ketika musimnya tiba. Di Indonesia sendiri buah rambutan memiliki jenis yang cukup banyak. Tapi tahukah Sobat Kalo buah rambutan banyak memiliki manfaat buat kesehatan. Berikut beberapa manfaat buah rambutan untuk kesehatan. 1. Meningkatkan fungsi saluran cerna Rambutan mengandung serat yang cukup tinggi setara dengan serat yang terkandung di dalam apel, jeruk, dan pir. Rambutan mengandung serat larut dan serat tidak larut. Serat tidak larut berfungsi untuk mencegah konstipasi atau susah air besar karena serat ini tidak dicerna, melainkan hanya melewati saluran cerna. Sedangkan serat larut berfungsi untuk memberi makan bakteri baik dalam saluran cerna agar memproduksi zat-zat yang dibutuhkan dalam proses pencernaan, seperti asam lemak asetat dan propionat. 2. Menurunkan berat badan Rambutan adalah buah yang kaya serat namun rendah kalori. Ini membuat buah rambutan ideal untuk membantu menurunkan berat badan karena mampu membuat seseorang merasa kenyang lebih lama. Selain itu, serat dalam rambutan juga membuat proses pencernaan lebih lambat sehingga terasa kenyang lebih lama. Ketika merasa kenyang, seseorang akan terhindar dari pola makan berlebihan yang bisa memicu kenaikan berat badan. 3. Menjaga kesehatan tulang Salah satu manfaat rambutan yang belum banyak orang tahu adalah rambutan bisa menjaga kesehatan tulang. Salah satu mineral yang terkandung di dalam rambutan adalah potasium. Potasium adalah mineral penting yang bisa menjaga kepadatan tulang serta mencegah osteoporosis. 4. Mencegah kanker Rambutan mengandung vitamin C yang tinggi. Vitamin C merupakan salah satu antioksidan kuat yang mampu melawan radikal bebas. Radikal bebas diyakini merupakan salah satu pemicu kanker. Mengonsumsi 5 sampai 6 buah rambutan sudah mencukupi setengah dari kebutuhan vitamin C harian Sobat. https://radarbanyumas.co.id/ini-dia-6-buah-segar-yang-kaya-kalium-untuk-darah-tinggi/ 5. Meningkatkan imun tubuh Vitamin C yang terkandung di dalam rambutan, tidak hanya berfungsi untuk menangkal radikal bebas, namun juga berfungsi untuk meningkatkan sistem imun. Selain itu, terdapat penelitian terbaru yang menunjukkan bahwa rambutan bisa membantu melawan infeksi dengan cara menghambat virus bereplikasi. Bagaimana Sob, dari beberapa manfaat buah rambutan diatas mana yang sobat baru tahu? atau ada manfaat lain yang belu ada diatas? Coba tulis dikolom komentar ya Sob. (*/pin)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: