Berikut bahayanya terjadi Aquaplanning saat berkendara di Musim Hujan!

Berikut bahayanya terjadi Aquaplanning saat berkendara di Musim Hujan!

Berikut bahayanya terjadi Aquaplanning saat berkendara di Musim Hujan!-cnnindonesia.com-

RADARANYUMAS.DISWAY.ID - Dalam ranah otomotif, terdapat istilah yang dikenal sebagai aquaplaning dan hal ini sering terjadi saat musim hujan ketika jalan tergenangi oleh air.

Secara umum, istilah ini sering disebut sebagai blong atau kehilangan kendali yang dialami oleh kendaraan, Kondisi kehilangan kendali ini biasanya terjadi saat berada dalam cuaca hujan.

Jika tidak ditangani dengan tepat, situasi ini bisa berpotensi menyebabkan kecelakaan serius saat sedang berkendara.

Oleh karena itu, untuk mencegah hal ini, sangat penting untuk melakukan pemeriksaan dan perawatan kendaraan secara teratur.

 

BACA JUGA:Jangan Panik! Ini 6 Cara Mengatasi Aquaplaning saat Berkendara di Musim Hujan!

BACA JUGA:Tips Berkendara Secara Aman dan Meminimalisir Kecelakaan

Apa itu Aquaplanning?

 

Aquaplaning merupakan situasi di mana kendaraan, seperti mobil, kehilangan daya cengkeramannya dan akibatnya kehilangan kendali.

Hampir sama dengan istilah "hydroplaning," kondisi ini biasanya dipicu oleh adanya genangan air, seperti yang terjadi pada saat hujan atau banjir.

Kendaraan akan mengalami kesulitan dalam pergerakan atau bahkan risiko tergelincir ketika dihadapkan dengan genangan air yang cukup besar.

Selain itu, kondisi aquaplaning tidak hanya dipengaruhi oleh genangan air, tetapi juga dapat terjadi akibat kondisi buruk pada kendaraan itu sendiri serta beban yang dibawanya.

 

BACA JUGA:Night Ride, Sisi Positif dari Berkendara di Malam Hari

BACA JUGA:Ibu Hamil Bisa Berkendara dengan Aman, Honda Istimewa Bocorkan Tipsnya

 

Penyebab Aquaplanning

 

Aquaplaning dapat terjadi bukan hanya karena genangan air hujan, melainkan juga dapat dipicu oleh air yang dihasilkan oleh kendaraan lain yang melintas.

Kehati - hatian sangat penting saat mobil melintasi jalan yang licin akibat air, karena situasi ini dapat menjadi berbahaya jika tidak diatasi dengan benar.

Kendali ban mobil akan menjadi sulit, terutama ketika daya cengkramnya menurun, terutama pada ban yang telah mengalami penipisan.

Risiko mengalami Aquaplanning dalam kondisi hujan akan sangat berpotensi untuk terjadi secara signifikan, karena ban yang tipis tidak dapat efektif memecah genangan air.

 

BACA JUGA:Persiapan Mudik Pakai Motor, Ini Hal yang Perlu Dilakukan Untuk Meningkatkan Keselamatan Berkendara

BACA JUGA:Berkendara Saat Hujan, Ini Tips Hindari 'Aquaplaning'

 

Bobot mobil juga menjadi faktor lain yang berpengaruh, semakin ringan bobot mobil, semakin mudah mobil terangkat saat melintasi genangan air.

Situasi ini potensial membahayakan, karena mobil akan kehilangan kendali yang dapat berakibat fatal.

Terutama jika mobil bergerak dengan kecepatan tinggi di jalanan yang tergenang air, terdapat potensi untuk mengalami kondisi melayang atau mengambang.

Ketidakhati-hatian dalam mengemudi dapat menyebabkan mobil terjungkal dan berpotensi mengalami kecelakaan.

Oleh karena itu, sangat penting untuk memperhatikan keadaan ini dengan berhati-hati saat mengemudi. (aef/*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: