Kombinasi Warna Untuk Outfit Agar Terlihat Elegan
Beberapa tips kombinasi warna agar outfit terlihat lebih elegan dan mewah.-Fahma Ardiana-
Pada zaman dahulu warna outfit cokelat memang dianggap sebagai warna yang ketinggalan jaman. Namun setelah munculnya koleksi dari berbagai desainer kelas atas, warna cokelat kini menjadi warna yang populer.
Kalau ingin membuat warna coklat menjadi terlihat lebih mahal dan berkelas, kamu bisa memadukan warna coklat dengan warna keemasan. Seperti pada gambar di atas, untuk acara formal kamu bisa memakai inner beige dengan blazer coklat yang lebih gelap lalu dipadukan dengan kalung untuk aksen emasnya dan untuk acara non/semi formal kamu bisa memakai atasan beige dengan bawahan brown gold dan tambahan aksen sabuk berawarna coklat/gold untuk aksesorisnya.
BACA JUGA:Tips Public Speaking Untuk Kaum Introvert
BACA JUGA:5 Rekomendasi Channel YouTube Horor Indonesia yang Paling Seru dan Menegangkan
4. Krem dan navy
Krem dan biru navy memang bisa menjadi perpaduan warna yang terkesan mahal. Meski begitu, perpaduan keduanya tetap terlihat kalem dan tidak terlalu mencolok jadi cocok dipakai untuk pakaian sehari-hari.
Misalnya untuk pergi bekerja dengan atasan inner navy dan outer cardigan navy, lalu bawahan berwarna beige seperti gambar sebelah kiri. Atau menggunakan polo berwarna navy dan celana beige seperti gambar sebelah kanan.
5. Oranye dan putih tulang
Selanjutnya, kombinasi warna baju agar terlihat mewah ini memadukan antara warna oranye yang cerah dengan warna putih tulang. Kedua warna tersebut akan menonjolkan kesan yang terlihat berkelas dan juga bisa meningkatkan mood.
Warna oranye bisa dikenakan sebagai atasan, sementara bawahannya memakai warna putih tulang seperti pada kedua gambar diatas.
BACA JUGA:Budget untuk Renovasi Teras Rumah Minimalis Jadi Ruang Tamu Estetik
BACA JUGA:Tips Mengurangi Screen Time Pada Anak
6. Biru dan kuning
Kombinasi warna baju agar terlihat elegan yang satu ini memang menggabungkan dua warna cerah, yakni biru dan kuning. Kedengarannya kedua warna tersebut akan terlihat terlalu mencolok, namun kamu bisa memilih warna soft blue untuk perpaduan warna kuning supaya menjadi kombinasi yang chic dan elegan.
Seperti pada gambar diatas, warna soft blue pada jeans untuk bawahan dipadukan dengan atasan kuning membuat penampilan menjadi lebih chic serta elegan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: