Banner v.2

3 Rekomendasi Gultik Favorit Di Blok M!

3 Rekomendasi Gultik Favorit Di Blok M!

3 Rekomendasi Gultik Favorit Di Blok M!-independenmedia.id-

RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Blok M adalah sebuah wilayah yang telah menjadi sentral kuliner bagi penduduk Jakarta, menawarkan berbagai hidangan lezat.

Salah satu makanan paling terkenal di daerah ini adalah gulai tikungan, atau yang bisa lebih dikenal sebagai gultik.

Terdapat setidaknya tiga tempat gultik yang menjadi favorit di kawasan Blok M, masing-masing menawarkan cita rasa khas masing - masing yang patut dicoba.

Jika Anda ingin mencari kuliner ini, Anda bisa  kunjungi persimpangan Jalan Mahakam dan Jalan Bulungan di Blok M Plaza.

 

BACA JUGA:Berburu Makanan Di Food Street PIK, Kawasan Kuliner PIK Terlengkap

BACA JUGA:Beragam Kelezatan Kuliner Malam Solo

 

Di simpang empat ini, tepatnya di tikungan menuju Blok M Plaza, terdapat sejumlah penjual kaki lima yang menyajikan aneka masakan gulai.

Para pedagang gultik ini menjajakan dagangan mereka di trotoar, baik di sepanjang Jalan Mahakam maupun di sepanjang Jalan Bulungan.

Ketiga lokasi gultik tersebut senantiasa dipadati oleh pengunjung setiap harinya, karena kualitas rasa gultik yang terkenal begitu menggoda.

Oleh karena itu, tidak mengherankan jika banyak para pengunjung bersedia menunggu dalam antrian yang panjang demi kesempatan menikmati hidangan gultik Blok M.

Berikut ini beberapa rekomendasi Gultik Favorit di Blok M:

 

BACA JUGA:Pecel Kawi H. Musilah, Kuliner Legendaris Malang Sejak 1975

BACA JUGA:4 Rekomendasi Kuliner Cirebon, Dijamin Ketagihan!

 

1.Gultik Depan Hanamasa

Gultik depan Hanamasa ini merupakan salah satu Gultik paling favorit yang ada di daerah Blok M tepatnya di depan Resto Hanamasa.

Sering kali terlihat Antrean yang panjang di depan gultik Hanamasa, gultik ini ramai disebabkan oleh keunggulan cita rasa gultik yang luar biasa.

Kesuksesan ini juga di dukung oleh reputasi Hanamasa yang sudah terkenal dan memiliki pelanggan setia sejak lama.

Dan menjadikannya sebagai destinasi kuliner yang selalu ramai pengunjung, karena selain lezat dan enak juga memiliki harga yang sangat terjangkau.

 

BACA JUGA:Mengenal Roti Bolu Magetan, Kuliner Magetan yang Jadi Primadona Perayaan Grebeg Suro

BACA JUGA:Pecel Semanggi, Kuliner Legendaris Surabaya yang Menyehatkan!

 

Satu hidangan Gultik di depan Hanamasa yang disuguhkan dengan tambahan kerupuk, sambal, dan kecap manis. Harganya berkisar antara Rp10.000 hingga Rp20.000 per porsi.

Tersedia pula beragam menu makan pelengkap lainya seperti sate-satean, mulai dari sate telur puyuh, sate kulit ayam, hingga jerohan dan usus.

Lokasi Gultik Hanamasa ini beralamat di Letaknya ada di Jln. Barito II No.27 C, Kramat Pela, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

 

2.Gultik Gereja Barito

 

Dinamakan Gultik Gereka Barito karena memang lokasi berjualanya yang berada di depan Gereja Barito, Blok M.

 

BACA JUGA:Nikmati Kuliner Khas Cirebon, Berikut Catat Resep Selengkapnya

BACA JUGA:Kuliner Ayam Bakar Pedas Artomoro untuk Kalian yang Berani Pedas

 

Umumnya, para pembeli sudah antri meskipun pedagang gultik belum datang, hal ini dilakukan agar menghindari antrian panjang.

karena tingginya minat setiap harinya, sehingga pengunjung berusaha datang lebih awal agar dapat segera menikmati gultik tanpa harus menunggu waktu yang lama.

Tempat ini buka mulai dari pukul 8 malam hingga subuh, menjadi pilihan yang tepat bagi pencinta kuliner malam yang menginginkan gultik sebagai destinasi saat perut lapar.

Tidak mengherankan bahwa Gultik Gereja Barito mampu menyiapkan hingga 100 porsi setiap harinya untuk memenuhi permintaan pelanggan.

 

BACA JUGA:3 Tempat Makan Surabi Solo Paling Rekomendasi, Kuliner Khas Solo Yang Bikin Nagih

BACA JUGA:Ayam Goreng Bugisan, Kuliner Yogyakarta Tanpa MSG

 

Jika Anda tertarik Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang cukup mahal, Harga jual gultik Gereja Barito hanya berkisar antara Rp15.000 hingga Rp23.000 per porsi.

 

3.Gultik Bulungan Agus Budi

 

Gultik Bulungan Agus Budi, berdiri sejak tahun 1980, telah menjadi tempat gultik ikonik yang legendaris di sekitar Blok M.

Meskipun mayoritas pelanggannya adalah pegawai kantoran, tapi tidak hanya itu karena ada juga dari kalangan para mahasiswa dan masyarakat pecinta kuliner.

Seringkali memilih Gultik Bulungan Agus Budi menjadi Gultik favorit dan salah satu pilihan Gultik Blok M.

 

BACA JUGA:Cara Membuat Mie Koclok, Kuliner Cirebon yang Unik dan Lezat

BACA JUGA:Getuk Kethek, kuliner Tradisional Indonesia yang Lezat dan Unik

 

Harga gultik yang juga terjangkau menjadikannya sebagai pilihan makanan favorit oleh berbagai kalangan.

Makanan yang menjadi incaran para pencinta kuliner malam ini tersedia dengan kisaran harga antara Rp10.000 hingga Rp18.000.

Umumnya, hidangan ini disajikan bersama sate jeroan dengan berbagai pilihan seperti usus, ati ampela, dan usus ayam.

Tempat ini telah buka mulai dari jam 16:30 sore sampai dengan sekitar jam 05:00 pagi, sehingga sangat cocok menjadi pilihan kuliner malam di Jakarta.

 

BACA JUGA:5 Rekomendasi Tempat Hunting Kuliner Malam BSD Terbaik

BACA JUGA:Soto Kudus, Kuliner Kudus Khas dan Populer yang Wajib Kamu Coba

 

Jika ingin menikmati Gultik Bulungan Agus Budi Anda bisa langsung datang ke Jln. Bulungan No.40, Kramat Pela, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Berikut Itulah beberapa rekomendasi Kuliner Gultik, yang bisa Anda coba ketika berada di daerah Blok M.

Warung Gultik tersebut juga memiliki akses yang sangat mudah dengan menyajikan hidangan Gulai yang menggoyang lidah. (aef/*)

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: