Perbaikan Jembatan Kali Paruk Desa Pandansari, Ajibarang Dikerjakan Desa

Perbaikan Jembatan Kali Paruk Desa Pandansari, Ajibarang Dikerjakan Desa

Akses masyarakat RW VI dan RW II menuju ke wilayah RW I dan sebaliknya terhambat dengan rusaknya jembatan Kali Paruk imbas banjir tahun lalu.-YUDHA IMAN PRIMADI/RADARMAS-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Tahun lalu, jembatan Kali Paruk Desa Pandansari, Ajibarang rRusak terdampak banjir. Untuk perbaikan jembatan yang menghubungkan wilayah RW VI dan RW I dikerjakan oleh desa karena status jalan merupakan jalan desa.

Kepala Desa Pandansari, Teguh Utomo mengatakan, terkait kerusakan jembatan Kali Paruk untuk tahun ini telah dilakukan dengan pembuatan tanggul dengan bantuan dari dinas teknis. Untuk perbaikan lantai jembatan dilaksanakan oleh desa yang direncanakan tahun depan.

"Sesuai status jalan yang menangani dari desa," katanya.

Teguh menjelaskan, untuk penanganan kerusakan jembatan Kali Paruk direncanakan Rp 200 juta. Dengan dana tersebut dari perhitungan desa cukup agar jembatan kembali dapat kembali dilalui mobil dan sepeda motor.

BACA JUGA:Penyaluran PMT Baduta Stunted di Banyumas Temui Kendala

BACA JUGA:Warung di Jalur Hijau Pasar Ajibarang, Banyumas Hambat Arus Lalu Lintas Depan Terminal Ajibarang

"Satu mobil dan satu motor berpapasan cukup melewati jembatan," terang dia.

Diketahui, jembatan Kali Paruk menjadi akses dari obyek wisata Embung Kanoman ke wilayah RW I. Terletak di wilayah RW VI, jembatan Kali Paruk juga menghubungkan wilayah RW II dengan RW I.

"Obyek wisata Embung Kanoman milik perorangan. Bukan milik desa," pungkas Teguh. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: