SMPN 1 Kemangkon Bangun Masjid

SMPN 1 Kemangkon Bangun Masjid

BANGUN MASJID : Pembangunan masjid ditandai dengan peletakan batu pertama.SUJARwO/RADARMAS PURBALINGGA - SMP Negeri 1 Kemangkon merealisasikan pembangunan masjid, Sabtu (21/7). Pembangunan masjid ditandai dengan peletakan batu pertama yang dihadiri komite sekolah, tokoh masyarakat, guru, karyawan dan siswa SMPN 1 Kemangkon. Masjid At Tarbiyah ini berdiri di lahan seluas 384 meter persegi. Dalam sambutanya, Kepala SMPN 1 Kemangkon Sri Sulastri SPd mengatakan, bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh Yayasan An Naba sehingga pembangunan masjid bisa direalisasikan. "Pembangunan masjid di lingkungan sekolah diharapkan berperan serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan warga sekolah terhadap Allah SWT, dengan adanya salat berjamaah dan kegiatan-kegiatan keagamaan lainnya," katanya. Sri Sulastri menambahkan, dalam proses pembangunan Masjid At Tarbiyah, memerlukan dana yang cukup besar. Untuk itu, pihak sekolah membuka bagi umat muslim, alumni ataupun hamba Allah yang ingin memberikan donasi. "Kami membuka bila ada donatur yang yang ingin beramal jariyah untuk mensukseskan pembangunan masjid SMPN 1 Kemangkon," ujarnya. Sri Sulastri berharap, dengan dibangunnya Masjid At Tarbiyah akan menambah semangat syiar Islam di lingkungan masjid. (djw/sus)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: