Pertandingan Ricuh dan Lawan Pilih WO, Persibangga U-17 Gagal Evaluasi Latihan
Jalannya pertandingan ujiciba sebelum terjadi kericuhan dan tim Patriot Batam U-17 memilih WO.-ADITYA/RADARMAS-
PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID - Persibangga PURBALINGGA U-17 masih belum bisa mengevaluasi hasil latihan jelang kompetisi Liga Remaja Piala Suratin U-17 Jawa Tengah 2023.
Sebab, pertandingan ujicoba melawan tim Patriot Batam U-17, di Stadion Goentoer Darjono Purbalingga, Rabu, 27 September 2023, gagal diselesaikan.
Tim tamu Patriot Batam U-17 memilih walk out (WO) atau meninggalkan pertandingan pada menit ke 40 babal pertama.
Patriot Batam memilih mengakhiri pertandingan lebih awal, karena menganggap pertandingan sudah tidak kondisif, karena banyaknya adu fisik antar pemain.
BACA JUGA:Infrastruktur Kebencanaan di Cilacap Minim, BPBD Cilacap : Anggaran Terbatas
BACA JUGA:Pembangunan Pasar Kroya Cilacap, Tunggu Hasil Analisis Forensik Bangunan
Puncaknya, pada menit ke 40, kericuhan antar pemain terjadi di tengah lapangan. Ketika, salah satu pemain Partiot Batam U-17 dan Persibangga U-17 bersitegang, paska ada benturan antar pemain.
Hal itu membuat pemain kedua tim, nyaris baku hantam di tengah lapangan. Keributan antar pemain berhasil dikendalikan oleh panitia pertandingan.
Namun, tim pelatih Patriot Batam U-17 memilih masuk ke ruang ganti dan meninggalkan stadion. Karena, mereka menganggap pertandingan tak bisa dilanjutkan karena tensi pentandingan sudah tinggi.
Anantama, salah satu tim pelatih Persibangga U-17 mengaku kecewa pertandingan tak dilanjutkan. Sebab, pertandingan ujicoba dengan tim satu level tersebut, akan dijadikan evaluasi sebelum laga pertama Piala Suratin U-17.
BACA JUGA:88 Persen Peserta Penjaringan dan Penyaringan Perangkat Desa Pasir Lor, Banyumas, Gagal Tes Tertulis
BACA JUGA:Kabar Korban Perundungan di Cimanggu, Cilacap Meninggal Dunia, Kasatreskrim : Itu Hoaks
"Sebenarnya anak-anak sudah tampil baik. Kita berhasil menguasai pertandingan, bahkan mebuat sejumlah peluang emas. Namun, bertanding selama 40 menit belum bisa dijadikan bahan evaluasi," ungkapnya.
Hal senada juga diungkapkan oleh manajer Persibangga U-17 Haryanto. Dia menganggap langkah Patriot Batam U-17 meninggalkan pertandingan sebagai langkah keliru.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: