Taman Balai Mas Kemambang Purwokerto, Oase Hijau di Tengah Kota

Taman Balai Mas Kemambang Purwokerto, Oase Hijau di Tengah Kota

Taman Balai Mas Kemambang Purwokerto, Oase Hijau di Tengah Kota-Regional Kompas-

RADARBANYUMAS.CO.ID - Purwokerto, sebuah kota yang terletak di kabupaten Banyumas yang memiliki daya tarik tersendiri. Salah satu yang menjadi daya tarik kota Purwokerto adalah Taman Balai Mas Kemambang

Taman ini menjadi tempat favorit bagi warga lokal dan wisatawan yang mencari ketenangan di tengah hiruk-pikuk kota. Mari kita eksplor lebih dalam tentang Taman Balai Mas Kemambang Purwokerto dalam artikel ini.

Sejarah Taman Balai Mas Kemambang Purwokerto

Taman Mas Kemambang adalah taman kota yang berlokasi strategis di pusat Purwokerto. Penggunaan nama Balai dan Kemambang pada wisata ini memiliki makna sendiri.

Kata "Balai" berarti sebuah tempat yang sering digunakan untuk duduk-duduk atau sasarsehan sambil berbincang. Sedang kan kata "Kemambang" berarti sesuatu yang mengapung.

BACA JUGA:Taman Mas Kemambang Sedang Dikaji Untuk Bisa Dilewati Trans Banyumas

BACA JUGA:Kembang Api Masuk ke Panggung di Taman Mas Kemambang Purwokerto, Bikin Panik Pengunjung, Ini Data dan Fakta

Oleh karena itu Taman ini dapat diartikan sebagi sebuah tempat terasa mengapung yang digunakan oleh para wisatawan untuk duduk-duduk santai, berbincang santai dan lainya.

Keindahan Taman Balai Mas Kemambang

Taman Mas Kemambang Purwokerto menawarkan konsep yang sangat unik, dimana terbentang daratan seluas 250 meter persegi di tengah-tengah danau buatan yang luas.

Konsep ini menawarkan keindahan yang luar biasa karena membuat pengunjung Taman balai Mas Kemambang seolah-olah mengapung di tengah danau.

Danau buatan ini juga menjadi rumah bagi berbagai jenis ikan, pengunjung dapat bersantai-santai sambil memberi makan ikan atau sekadar menikmati pemandangan yang damai.

BACA JUGA:Soal Permintaan Pemilik Tenant di Kawasan Kincir Taman Apung Mas Kemambang, Begini Kata BLUD

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: