Hari Ini Pawai Budaya, DLH Yakinkan Bisa Atasi Sampah Paska Karnaval

Hari Ini Pawai Budaya, DLH Yakinkan Bisa Atasi Sampah Paska Karnaval

Ruas jalan kota seperti di seputar Alun- alun Purbalingga, usai kegiatan, berpotensi terjadi penambahan sampah. (Amarullah Nurcahyo/Radar Banyumas)--

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.DISWAY.ID- Pemkab Purbalingga Sabtu 19 Agustus 2023, menggelar Pawai Budaya. Seperti pengalaman sebelumnya, usai kegiatan yang melibatkan massa banyak, sampah akan berserakan di kota dan sekitarnya.

 

Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten (DLH) Kabupaten Purbalingga, mengklaim akan mampu mengatasi sampah yang ada di jalanan. Dinas tak akan menambah personil penyapu jalan.

 

"Kami rasa tidak akan banyak lonjakan sampah, artinya penambahan sampah tidak ekstrem. Jadi kami tidak perlu menambah petugas," kata Bambang Triono melalui Kepala Bidang PSLB3PKLH (Pengelolaan Sampah, Limbah B3, dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup) M Nurdin Luthofa MSi, Jumat 18 Agustus 2023.

 

Pihaknya hanya akan memantau di TPS dekat GOR Goentoer Darjono terjadi penumpukan sampah atau tidak. Jika sampai berlebihan, maka akan segera dikurangi ke TPA Pengadegan.

 

BACA JUGA:Pemkab Purbalingga Gelar Pawai Budaya, Ini Rute dan Rekayasa Lalu Lintasnya

BACA JUGA:Keputusan Penghapusan Honorer Tunggu Perintah Resmi, Begini Penjelasan BKPSDM Purbalingga

 

"Saya melihat kondisi sampah tidak berat usai pawai. Paling akan kami atur jam petugas penyapu jalan," tambahnya.

 

Sampah rumahtangga yang dihasilkan masyarakat Kabupaten Purbalingga dalam sehari rata-rata 100 ton. Sampah itu masuk ke Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Kalipancur, Pengadegan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: