Cegah Api Meluas, Petugas Gabungan Berjibaku Memadamkan Kebakaran Hutan di Kebasen Banyumas

Cegah Api Meluas, Petugas Gabungan Berjibaku Memadamkan Kebakaran Hutan di Kebasen Banyumas

Proses pemadaman kebakaran hutan dan lahan di Kebasen Banyumas oleh petugas gabungan.-AHMAD ERWIN/RADARMAS-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID - Cegah kebakaran meluar ke area pemukimam warga, petugas gabungan dibantu masyarakat sekitar terus berupaya untuk memadamkan api yang membakar hutan dan lahan di Desa Gambarsari Kecamatan Kebasen Kabupaten Banyumas, Rabu (16/8/2023) malam.

Seperti diberitakan sebelumnya, kebakaran terjadi di kawasan huran milik Perum Perhutani atau tepatnya di atas terowongan rel Kereta Api di Kebasen.

Camat Kebasen, Wahyu Adhi Fibrianto saat dikonfirmasi mengatakan, kebakaran itu melanda kawasan hutan milik Perum Perhutani di Desa Gambarsari.

"Lokasinya berada di kawasan hutan atau bukit yang ada di atas terowongan kereta api Kebasen. Api memanjang dari bawah ke atas," ungkapnya.

BACA JUGA:BREAKING NEWS! Kebakaran Hutan dan Lahan Terjadi di Atas Terowongan Rel KA di Kebasen Banyumas

BACA JUGA:Geng Motor Buat Resah Warga Kelurahan Bancar Purbalingga

Hingga saat ini, berbagai unsur mulai dari TNI Polri, BPDB Banyumas, Damkar Banyumas serta warga sekitar dan relawan berjibaku untuk memadamkan api.

"Dari hasil koordinasi terakhir, api tidak merambat ke permukiman terdekat. Dan petugas juga masih berupaya melokalisasi api agar tidak meluas," jelasnya.

Kepala UPT Damkar dan Penyelamatan Satpol PP Banyumas, Andaru Budilaksono mengatakan, untuk saat ini kondisi api sudah dapat dijinakkan.

"Sudah padam, ini masih dilakukan pendataan," singkatnya.

BACA JUGA:Kemarau, Ini Kondisi Wajib Ditaati Pendaki Gunung Slamet

BACA JUGA:Masih Belum Diketahui Identitasnya, Korban Lakalantas di Kebasen Dimakamkan Besok

Sementara itu, Nono, salah satu warga Gambarsari menjelaskan, kebakaran pertama kali diketahui sekitar pukul 17.30 WIB.

"Tadi sekitar pukul 17.30 WIB, kobaran api sudah terlihat jelas dari arah Desa Tambaknegara (Kecamatan Rawalo, red) yang berada di seberang Bendung Gerak Serayu," ujarnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: