Jalan Grumbul Gualangu Desa Sawangan Ajibarang Rusak Parah

Jalan Grumbul Gualangu Desa Sawangan Ajibarang Rusak Parah

Kondisi kerusakan jalan di Grumbul Gualangu Desa Sawangan sudah dimulai dari wilayah RT 5 RW 12 Grumbul Cidora.-YUDHA IMAN PRIMADI/RADAR BANYUMAS-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID - Terletak jauh di pegunungan, jalan di Desa Sawangan Kecamatan Ajibarang tepatnya Grumbul Gualangu kondisinya rusak parah.

Pantauan Radarmas, kerusakan jalan parah sudah dimulai dari wilayah RT 5 RW 12 Grumbul Cidora sampai naik ke Grumbul Gualangu. Dengan kontur jalan yang menanjak tajam, semakin sulit bagi warga untuk melintas di jalan tersebut.

Sekretaris Desa Sawangan, Budi Santoso mengatakan kerusakan jalan di Grumbul Gualangu tersebut viral di media sosial. Masyarakat sempat menanami jalan dengan pohon sebagai bentuk protes ke pemerintah. Permintaan dari masyarakat kerusakan jalan dapat secepatnya ditangani.

BACA JUGA:Ramai Di Twitter Jalan Rusak Ditanami Pohon Pisang, Begini Tanggapan DPU

"Dari dinas teknis tahun ini sudah masuk untuk perawatan. Tetapi belum menyeluruh memang," katanya ditemui Radarmas, Senin (31/7).

Budi menjelaskan status jalan di Grumbul Gualangu bukan jalan milik desa. Jika diinformasikan jalan tersebut berstatus jalan milik desa, sampai saat ini pihak desa belum menerima Surat Keputusan (SK) dari kabupaten. Tanpa dasar SK yang jelas, jika kerusakan jalan di Grumbul Gualangu ditangani oleh desa justru kesalahan ada pada pihak desa.

"Sudah sering dijelaskan kepada masyarakat tetapi dari mereka seperti sudah tidak mau tahu. Mintanya masyarakat secepatnya ditangani," terang dia.

Petugas Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Banyumas wilayah Ajibarang, Suyanto mengatakan jalan di Grumbul Guaangu dulu sudah pernah di aspal. Dari masyarakat mungkin belum tahu kalau anggaran dari dinas tidak hanya untuk menangani kerusakan jalan di Grumbul Gualangu Desa Sawangan.

"Jadi anggaran tidak semua untuk penanganan Grumbul Gualangu," pungkas Budi. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: