Puluhan Pelajar dan Mahasiswa Ikuti Turnamen Panjat Tebing Dynamic Sport Centre 2023

Puluhan Pelajar dan Mahasiswa Ikuti Turnamen Panjat Tebing Dynamic Sport Centre 2023

Para pemenang di turnamen Dynamic Sport Centre saat berfoto bersama.--

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID- Puluhan pelajar dan mahasiswa di Kabupaten Banyumas mengikuti kejuaraan panjat tebing yang diadakan oleh Dynamic Sport Centre pada Jumat (7/7/2023) hingga Minggu (9/7/2023) lalu. 

 

Kejuaraan panjat tebing yang berlangsung di Dynamic Sport Centre itu digelar dengan berbagai kategori, dan diikuti altet dari jenjang SD, SMP, SMA dan Mahasiswa. 

 

Dharma Wahyu yang akrab disapa Wiwit, Ketua Panitia kegiatan mengatakan, turnamen itu digelar untuk mewadahi atlet-atlet beprestasi panjat tebing di Banyumas. 

 

"Sasaran kegiatannya kami imi mensinergikan dan memberikan wadah untuk atlet-atlet berprestasi dibidang olahraga panjat tebing mulai SD, SMP, SMA dan Mahasiswa," katanya. 

 

BACA JUGA:2 Atlet Panjat Tebing Indonesia Pecahkan Rekor Dunia

 

Dijelaskan, dalam turnamen tersebut terdapat 5 nomor kategori yang di pertandingkan. Seperti, Speed klasik SD putra dan putri. Speed klasik SMP/SMA/SMK putra dan putri. Speed klasik Mapala putra dan putri. Boulder Usia 7 sampai dengan 9 tahun putra dan putri serta boulder Usia 10 sampai dengan 13 tahun putra dan putri

 

"Peserta yang mengikuti cukup antusias, dan ada sebanyak 72 peserta yang ikut. Dari SD 42 peserta, pelajar SMP atau SMA 14 peserta dan Mapala 16 peserta," terangnya. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: