11 ABK KM Serba Prima Belum ditemukan, Durasi Pencarian ditambah 3 hari

11 ABK KM Serba Prima Belum ditemukan, Durasi Pencarian ditambah 3 hari

Petugas Pol Airud Polresta Cilacap saat melakukan pencarian 11 ABK KM Serba Prima, Senin 22 Mei 2023-Pol Airud Polresta Cilacap Untuk Radarmas-

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Memasuki hari ke - 7 pencarian 11 ABK Serba Prima yang terbakar hingga saat ini belum membuahkan hasil. Proses pencarian ke - 11 ABK tersebut melibatkan tim gabungan dari Basarnas, Pol Airud Polresta Cilacap, Lanal Cilacap dan para kapal nelayan.

 

Kepala Satuan Pol Airud Polresta Cilacap AKP Huda Syafi'i mengatakan, sebelumnya ditetapkan jadwal pencarian terhadap para ABK adalah 7 hari setelah dinyatakan hilang sejak hari Rabu 17 Mei 2023 lalu.

 

"Hari ini jadwal terakhir pencarian, namun belum ada tanda- tanda mengenai keberadaan para ABK yang hilang," katanya, Rabu 24 Mei 2023.

 

Menurut AKP Huda, tim gabungan bahkan sudah melibatkan sekitar 25 kapal nelayan terutama yang melintasi perairan sekitar lokasi tempat KM Serba Prima terbakar dan 11 ABK terakhir kali dilaporkan terlihat oleh 2 ABK yang selamat.

 

"Kita rutin lakukan komunikasi radio dengan beberapa kapal nelayan, kita libatkan 25 kapal namun hingga saat ini belum membuahkan hasil," lanjutnya.

 

Jika pada hari terakhir pencarian masih belum membuahkan hasil, Pol Airud Polresta Cilacap berinisiatif menambah durari pencarian selama 3 hari lagi, sehingga secara resmi operasi pencarian akan berakhir pada Sabtu 27 Mei 2023 mendatang.

 

"Upaya maksimal akan kita lakukan, pencarian akan kita tambah selama 3 hari kedepan, nanti akan kita kordinasikan dengan Basarnas," tegas AKP Huda Syafi'i.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: