Asesmen Siswa MTs Dilaksanakan Berbasis Android

Asesmen Siswa MTs Dilaksanakan Berbasis Android

Kepala MTsN 3 Banyumas, H. Syarif Hidayat, S.Ag ikut memantau pelaksanaan AM hari pertama pekan ini.-Yudha Iman Primadi/Radarmas-

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID - Seluruh siswa Madrasah Tsanawiyah (MTs) mengikuti ujian madrasah, atau yang saat ini dikenal dengan nama Asesmen Madrasah (AM), pada pekan ini sampai Kamis (11/5).

Di sebagian MTs seperti MTsN 3 Banyumas Sumbang, AM telah dilaksanakan dengan memanfaatkan Google Form atau berbasis android. Bahkan, guna menjamin kesukseskan AM tahun pelajaran 2022/2023, dari pihak madrasah melaksanakan MoU dengan salah satu perusahaan telekomunikasi, dalam pengadaan kartu perdana bagi 256 siswa.

Kepala MTsN 3 Banyumas, H Syarif Hidayat, SAg mengatakan, AM di MTsN 3 Banyumas diikuti 256 siswa yang terbagi menjadi 13 ruang. Di setiap ruang terdapat 20 siswa. Dan setiap hari siswa mengerjakan dua mata pelajaran dengan durasi waktu setiap mata pelajaran 90 menit.

BACA JUGA:Kades Karanggedang Daftar Bacaleg DPRD Banyumas, Kecamatan Siapkan Calon PJ

Syarif memastikan, AM dilaksanakan dengan mengikuti Standar Pelaksanaan Operasional (SOP) yang telah disosialisasikan oleh Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan atau KSKK Madrasah Kemenag RI.

"Harapannya AM berjalan dengan baik dan lancar, dari sisi akses jaringan maupun perangkat yang digunakan," katanya.

Ketua Panitia Pelaksana AM MTsN 3 Banyumas, Amir Hidayat, SE mengatakan, pelaksanaan AM terus dilakukan evaluasi dan inovasi. Sebelum diputuskan berjalan dengan berbasis Android dengan memanfaatkan google form, panitia telah melakukan simulasi pelaksanaan ujian sehingga dipastikan bahwa AM berbasis Android siap berjalan.

BACA JUGA:2 Warga Penggalang Meninggal Akibat Terseret Ombak Pantai Bunton Adipala

"Penggunaan model ini ditujukan guna mempermudah para guru dan siswa dalam mengerjakan soal dalam AM, meski masih ada kendala kecil yang dihadapi, di mana masih ada sebagian siswa yang mengalami gangguan signal," terangnya.

Meskipun demikian, secara umum AM berbasis android secara umum tetap lebih memudahkan pelaksanaan asesmen bagi siswa dibandingkan AM berbasis kertas.

"Jawaban siswa tetap lebih mudah bagi mereka mengerjakan AM dengan komputer atau Andoid," pungkas Amir. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: