Selama Ramadhan, Pasar Sabtu Tetap Digelar Seperti Biasa

Selama Ramadhan, Pasar Sabtu Tetap Digelar Seperti Biasa

Suasana Pasar Sabtu di Jalan Bung Karno, Sabtu (11/3). Ahmad Erwin/Radarmas--

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID- Pasar sabtu yang rutin digelar setiap hari Sabtu pukul 06.00 WIB - 11.00 WIB di Jalan Bung Karno selama ramadhan ini tidak ada perubahan. 

Meski sebelumnya paguyuban pedagang Pasar Sabtu mengusulkan agar mereka dapat berjualan setiap hari di bulan ramadhan. 

Namun usulan itu, tidak disetujui dan pedagang Pasar Sabtu tetap akan berjualan seperti biasanya. 

Gatot Eprie, Sekretaris Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Kabupaten Banyumas mengatakan, jika telah dilaksanakan rapat soal itu. 

Pasar Sabtu Purwokerto Tetap Digelar Seperti Biasa 

"Hasil rapat jalan Bung Karno tidak diijinkan untuk pasar Ramadhan," katanya, Jumat (24/3) 

Namun meski pedagang pasar Sabtu tidak diijinkan untuk berjualan tiap hari selama bulan Ramadhan. 

Akan tetapi, pedagang pasar sabtu tetap akan berjualan seperti sebelumnya. 

"Tetap buka setiap hari Sabtu, jamnya sama. Tetapi mungkin untuk jenis jualannya nanti yang diganti," tambahnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: