Berharap Pasar Tiban Ramadan di Purwokerto Tahun Ini Lebih Ramai

Berharap Pasar Tiban Ramadan di Purwokerto Tahun Ini Lebih Ramai

PASAR TIBAN : Pasar tiban di depan Makam Pahlawan Tanjung Nirwana, Purwokerto Ramadan tahun 2022 (FOTO : Doc Radarbanyumas.co.id)--

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Berburu takjil menjadi salah satu yang cukup dinanti-nanti saat bulan ramadan.

Tahun 2023 ini, pandemi sudah mereda, pasar tiban ramadan dipastikan lebih banyak diburu oleh masyarakat. 

Tahun lalu Pemerintah Kabupaten Banyumas juga telah memberikan izin pasar tiban. Namun dengan batasan-batasan tertentu. 

Tahun ini, diharapkan bisa kembali normal seperti sebelum pandemi. 

BACA JUGA:Ini 6 Lokasi Pasar Tiban Ramadan di Purwokerto yang Sudah Ajukan Izin

Tria N (29) warga Tanjung Purwokerto Selatan sudah nge-list mana-mana saja takjil yang wajib diburu saat ramadan nanti. 

"Yang jelas kraca. Itu bagi saya wajib sekali. Lalu jajan-jajanan lain, seperti dimsum, sosis bakar, dan lainnya," kata dia. 

Dia berharap, tahun ini pasar tiban di Tanjung bisa lebih banyak lagi variasi jenis makanannya. 

"Gatau sejak buka setelah pandemi, yang jual lebih sedikit. Tidak seperti sebelumnya. Ya ini karena pandemi sudah reda, saya berharap bisa lebih banyak macemnya," tuturnya. 

Sementara itu, Sekretaris Dinperindag Banyumas, Gatot Eprie memastikan sudah ada enam titik yang mengajukan untuk pasar tiban ramadan. 

Yaitu di Tanjung, pasar burung Peksi Bacingah, Kelurahan Kober tepatnya di Jalan Kober, Kelurahan Pasirmuncang di Jalan Pasirmuncang, Kelurahan Bantarsoka di Jalan Kampoeng Underpass. Serta, di Jalan Stasiun dan Depan Pasar Pon

"Terkait dengan aturan rencana hari Selasa dirapatkan dengan Dinhub," tandasnya. (mhd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: