Kisah Faisal, Warga Cianjur yang Ditemukan di Pasar Kotayasa Sumbang, Kini Bisa Bertemu Keluarga

Kisah Faisal, Warga Cianjur yang Ditemukan di Pasar Kotayasa Sumbang, Kini Bisa Bertemu Keluarga

Faisal (ujung kanan) saat kembali bertemu keluarganya di rumah singgah, Selasa (7/3). Foto relawan ODGJ untuk Radarmas--

PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID- Enam tahun terpisah dari keluarga dan terlunta-lunta dijalan karena diduga Orang Dalam Gangguan Jiwa (ODGJ).

Faisal, warga Cianjur Jawa Barat, akhirnya dapat kembali bertemu dengan keluarganya setelah ditemukan di Pasar Kotayasa Sumbang Kabupaten Banyumas. 

Sapto Adi Wibowo, Koordinator Relawan ODGJ Banyumas mengatakan, saat dievakuasi di Pasar Kotayasa, Faisal tidak dapat sama sekali diketahui identitasnya.

Faisalpun lalu menjalani penanganan medis di RS Banyumas selama 1 bulan, lalu dititipkan dirumah singgah selama 2 bulan.

"Waktu berjalan selama dirumah singgah, secara perlahan, Mr X ini mulai bisa diajak interaksi dan menyebutkan jika Ia bernama Faisal bapaknya Baharudin ibunya khomariah asal Cugenang Cianjur Jawa Barat," kata Sapto. 

Dari informasi itu, dan adanya kunjungan Relawan ODGJ Bandung ke rumah singgah, akhrinya Faisal dapat difasilitasi kembali untuk bertemu dengan keluarganya, Selasa (7/12) kemarin.

"Entah angin segar apa yan kami dapat, akhirnya tanpa disengaja kami diajak bertemu dengan relawan dari Bandung di rumah dinas wakil Bupati," lanjutnya. 

Dan setelah berdiskusi.

BACA JUGA:Haru, Faisal Kembali Bertemu Keluarga Setelah Terlunta-Terlunta Dijalanan Selama 6 Tahun

"Besoknya kami ajak ke rumah singgah Dinsospermasdes yang di Tanjung. Setelah itu dari relawan Bandung ingin sekali membawa Faisal untuk diupayakan dirawat dan ditelusuri keluarga atau asalnya," tambahnya. 

Selang beberapa hari setelah berkunjung ke rumah singgah Banyumas, menurutnya, relawan Bandung kembali memberi informasi kembali bahwa Faisal sudah teridentifikasi alamat lengkap dan keluarganya. 

"Ternyata sudah 6 tahun Faisal pergi dari rumah, dan segala upaya telah dilakukan keluarga untuk mencari," jelasnya. 

Pada akhirnya, Selasa (7/3) kemarin, akhirnya Faisal dijemput keluarganya dangan di fasilitasi relawan Bandung. 

"Akhirnya kemarin keluarga Faisal bisa menjemput di Purwokerto bersama relawan Bandung yang memfasilitasi," tutupnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: