Tujuh Ekor Monyet Liar Masuk Pemukiman Warga di Sidasari Sampang

Tujuh Ekor Monyet Liar Masuk Pemukiman Warga di Sidasari Sampang

Seekor monyet berada di atap rumah salah seorang warga. Jumat 3 Februari 2023-DAMKAR CILACAP UNTUK RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Sebanyak tujuh monyet liar, datang ke pemukiman warga di Jalan Sidamulya RT 9 RW 3 Desa Sidasari, Kecamatan Sampang, Jumat 3 Maret 2023.

Kedatangan sejumlah hewan primata tersebut membuat resah warga sekitar, lantaran berada di atap rumah warga dan cukup agresif.

Warga pun sempat mengusir namun upaya tersebut gagal. Akhirnya, mereka melaporkan kejadian tersebut ke Tim Damkar Kroya.

Petugas Damkar Kroya, Kholif Khujaji mengatakan, saat tiba di lokasi, sejumlah monyet tersebut bergerak ke arah selatan. Dikarenakan mereka berada di atas pohon, maka petugas cukup kesulitan untuk melakukan evakuasi.

"Jumlahnya ada tujuh. Dari penuturan warga, monyet-monyet tersebut sudah melewati dua desa. Sempat di Desa Karangasem dan sampai ke Desa Sidasari pukul 09.00 pagi kemarin," kata Kholif, Minggu 4 Maret 2023.

Kholif mengatakan, meski memakan waktu 2 jam untuk upaya penyisiran dan evakuasi. Namun pihaknya gagal mengamankan sejumlah monyet tersebut. 

"Sampai saat ini monyet belum berhasil di ditangkap karena monyet tetap berada di atas pohon. Kita sudah komunikasi dengan BKSDA, namun mereka tidak punya biusnya," kata dia.

Pihaknya sudah berkoordinasi dengan kepala dusun setempat, jika monyet-monyet tidak membahayakan, maka oprasi tangkap monyet tersebut akan dihentikan. Namun jika ada urgensi yang menimbulkan kerugian bahkan korban, pihaknya bakal kembali melakukan pencarian. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: