Setahun Coblosan Pemilu Serentak 2024, Bawaslu Deklarasikan Siaga Pengawasan

Setahun Coblosan Pemilu Serentak 2024, Bawaslu Deklarasikan Siaga Pengawasan

Deklarasi Siaga Pengawasan Satu Tahun Menuju Pemilu 2024 di Pendapa Kecamatan Purbalingga. -ADITYA/RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Satu tahun menjelang, Pemilihan Umum (Pemilu) Serentak 2024 atau coblosan, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten PURBALINGGA, mengumpulkan jajarannya dan pihak terkait di Pendapa Kecamatan PURBALINGGA, Selasa, 14 Februari 2023.

Mereka mendeklarasikan Siaga Pengawasan Satu Tahun Menuju Pemilu 2024. 

Anggota Bawaslu Kabupaten Purbalingga Joko Prabowo mengatakan, tepat satu tahun sebelum Pemilu Serentak 2024, yang akan dilaksanakan pada 4 Februari 2024.

BACA JUGA:Antisipasi Kelangkaan Kepokmas Jelang Ramadan, Ini yang Dilakukan Pemerintah Kabupaten Cilacap

"Kami ingin menyampaikan bahwa, siap melakukan pengawasan seluruh tahapan Pemilu Serentak 2024," katanya.

Hal itu sudah dimulai dengan pengawasan pencocokan dan penelitian (coklit) pemutahiran data pemilih Pemilu 2024, yang dilaksanakan panitia pemutahiran data pemilih (pantarlih) KPU Kabupaten Purbalingga. Coklit dilaksanakan mulai 12 Februari 2023 lalu.

"Hari ini (Selasa, red) petugas kami juga turun ke lapangan mengawasi coklit," ujarnya.

BACA JUGA:Tahun Ini UPTD Pemakaman Harus Sudah Siap

Dalam deklarasi Siaga Pengawasan Satu Tahun Menuju Pemilu 2024, seluruh jajaran Bawaslu dan masyarakat, diharapkan aktif dalam kegiatan pengawasan. Utamanya adalah tindakan pencegahan agar tak terjadi pelanggaran Pemilu.

Dalam deklarasinya, dibacakan deklarasi Pemilu Damai 2024. Yakni, mewujudkan Pemilu yang langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil. Serta, berkomitmen mendukung Pemilu yang aman, tertib, damai, berintegritas, tanpa hoax, ujaran kebencian, politisasi SARA, dan politik uang. (tya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: