Pengunjung THR Pangsar Soedirman Minta Tambah Fasilitas AC dan Ruang Laktasi

Pengunjung THR Pangsar Soedirman Minta Tambah Fasilitas  AC dan Ruang Laktasi

Wisatawan keluarga melihat-lihat diorama di museum Jenderal Soedirman, Karanglewas, minggu (5/2/2023). (Dimas Prabowo/Radar Banyumas)--

PURWOKERTO - Hania Nur Afifah (18) salah satu pengunjung THR Pangsar Soedirman, menyeka wajahnya beberapa kali yang basah karena keringat. 

Saat itu, pengunjung Pangsar Soedirman membludak. Namun, pendingin berupa kipas angin tidak menyala. Membuat suasana di dalam museum tidak nyaman karena panas.

"Mungkin perlu ditambah AC, biar pengunjung nyaman," kata dia. 

Selain itu ia juga meminta agar ada penambahan fasilitas berupa background yang kekinian. Sebagai latar untuk swafoto. 

Sementara itu, pengunjung lainnya Wahyuni asal   Kembaran juga berharap ada penambahan fasilitas seperti ruang laktasi.

"Mungkin bisa ditambah ruang menyusui, karena  ada beberapa pengunjung yang membawa anak," pungkasnya. 

Sementara, terkait masukkan dari pengunjung agar ada penambahan fasilitas di THR Pangsar Soedirman Kabid Pariwisata Dinporabudpar Kabupaten Banyumas Wardoyo mengatakan, sementara akan menampung masukkan tersebut.

"Akan kami realisasikan jika ada anggaran. Mohon maaf support belum sampai disitu," kata dia. 

Ia menambahkan,  pihaknya sangat mengapresiasi masukkan dari pengunjung.  Hanya saja belum bisa segera direalisasikan. 

"Memang masih banyak yang harus dibenahi. Hanya saja anggarannya belum ada," ujarnya.

Lebih jauh, alokasi anggaran yang ada saat ini hanya Rp 95 juta. Digunakan untuk tempat wisata dibawah naungan Dinporabudpar.

"Kita tampung dulu masukkan dari pengunjung," pungkasnya. (aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: