Soal Parkir Elektronik, Dinhub Banyumas: Kami Akan Matangkan Dulu Rencananya

Soal Parkir Elektronik, Dinhub Banyumas: Kami Akan Matangkan Dulu Rencananya

Area Parkir di komplek Pasar Wage Purwokerto, minggu (25/12/2022). Pengelolaan parkir di pasar-pasar akan dikelola oleh Pihak Dishub. (Dimas Prabowo/Radar Banyumas)--

PURWOKERTO - Tahun ini, Pemkab Banyumas direncanakan akan menerapkan parkir elektronik. parkir elektronik ini, sebelumnya juga sudah sempat disosialisasikan pada pengelola parkir

 

Plt Kepala Dinhub Banyumas, Irawadi mengatakan, saat ini tengah dipelajari terlebih dahul terkait dengan perangkat-perangkat aturannya. 

 

"Kita juga rencananya akan belajar ke Semarang," kata dia. 

 

Dia katakan, bahwa dalam penerapan parkir elektronik ini, persiapan yang diperlukan harus sangat matang. "Bulan depan kita akan mulai," kata dia. 

 

Terkiat penerapan tahun ini atau tidak, dia menjelaskan bahwa rencananya akan dilakukan secara bertahap. 

 

"Mungkin tidak akan serentak, bertahap dilakukan di daerah mana dulu. Sebab perangkat seperti kartu dan alat scan harus di siapkan dulu," tandasnya. (mhd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: