Bansos Permakanan Dinilai Tepat Sasaran
Lansia penerima bantuan sosial permakanan bahagia dengan kedatangan relawan distribusi paket menu, Selasa (20/12) di Desa Banjarpanepen. -Fijri/Radarmas---
BANYUMAS-Kementerian Sosial menggelontorkan bantuan sosial permakanan untuk lanjut usia dan penyandang disabilitas berupa paket menu untuk dua kali makan.
Ketua Tim Penggerak PKK Desa Banjarpanepen Kecamatan Sumpiuh Suwarsih menilai bantuan sosial permakanan di desanya sudah tepat sasaran.
"Penerima bantuan sosial permakanan tepat sasaran semua di Desa Banjarpanepen," terang Suwarsih, Rabu (21/12).
Tercatat sedikitnya 19 warga Desa Banjarpanepen menerima bantuan sosial permakanan. Sudah tepat sasaran karena penerima memang layak memperoleh bantuan.
Suwarsih mencontohkan indikator bahwa warganya layak mendapatkan bantuan sosial permakanan. Salah satunya dari kondisi rumah yang belum layak huni.
Dinding rumah ada yang masih menggunakan anyaman bambu. Selain itu, ada juga rumah yang lantainya masih berupa tanah.
"Kebanyakan lanjut usia tinggal sendiri di rumahnya. Ada yang rumah berdekatan dengan rumah anaknya," imbuh Suwarsih.
Oleh karena itu, dengan adanya bantuan sosial permakanan diharapkan dapat meringankan para lanjut usia. Serta tercukupi asupan kebutuhan gizi. Karena komposisi menu makanan sesuai rekomendasi Kementerian Sosial. (fij)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: