Ada Potensi Rob, Kondisi Perairan Selatan Cilacap Masih Aman

Ada Potensi Rob, Kondisi Perairan Selatan Cilacap Masih Aman

Tim relawan gabungan melakukan himbauan ke pengunjung pantai, Kamis (22/12)-BPBD CILACAP UNTUK RADARMAS-

CILACAP, RADARBANYUMAS.CO.ID - Pedagang di pesisir pantai selatan CILACAP diminta untuk amankan aset-asetnya, lantaran ada potensi banjir pesisir (rob).

"Pagi ini kita keliling di sepanjang pantai, dari Adipala sampai Jetis Nusawungu menghimbau pedagang agar mengamankan aset-aset berharga," kata Kepala UPT BPBD Kroya, Sugiarto, Kamis (22/12).

BACA JUGA:Unik, Sabut Kelapa Jadi Pohon Natal di Gereja Katedral Kristus Raja Purwokerto

Dikatakan Sugiarto, berdasarkan pemantauan, kondisi gelombang di pesisir selatan Cilacap masih masuk katagori normal. 

"Masih aman, ketinggian gelombang masih 1,3 meter. Untuk pasang naik tertinggi sekitar pukul 19.00 sampai 20.00 malam ini," katanya. 

BACA JUGA:Diduga Korsleting, Sebuah Rumah di Kelurahan Donan Terbakar

Menurutnya, potensi rob tersebut dikarenakan adanya fenomena bulan baru pada tanggal 23 Desember 2022 dan Perigee (jarak terdekat bulan ke bumi) pada tanggal 24 Desember 2022 berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum. (ray)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: