Waduh, Realita di Banyumas, Masih Ada Pelajar Naik di Atap Angkutan Umum di Ajibarang

Waduh, Realita di Banyumas, Masih Ada Pelajar Naik di Atap Angkutan Umum di Ajibarang

Nekat, Pelajar naik di atap angkutan umum, Selasa (6/12).--

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID- Pelajar SMP menumpang angkutan umum dengan naik atap kendaraan masih saja terjadi di Kabupaten Banyumas. 

Hal itu pun masih dan sering terjadi di Kecamatan Ajibarang. 

Iwan Yulianto, Kasi Dalops Dinas Perhubungan (Dinhub) Kabupaten Banyumas mengatakan, jika pihaknya mengetahui hal itu setelah menerima laporan dari masyarakat.

BACA JUGA:PAD Pariwisata Jauh dari Target, Dinporabudpar Banyumas: Aktivitas Pariwisata Efektif Hanya 7 Bulan

"Itu ternyata sudah sering bahkan sudah sampai masuk lapak aduan juga," katanya, Rabu (7/12). 

Menindaklanjuti hal itupun, Iwan melanjutkan, pihaknya melakukan penertiban di sekitaran jalur angkutan umum itu. 

BACA JUGA:Ngeri! TV Tersambar Petir, Rumah Kebakaran di Karanglewas, Ini Kronologinya

"Dan yang sering Koprades jurusan Ajibarang Tipar, itu kemarin kita tertibkan dan berhentikan didekat RSUD Ajibarang," tambahnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: reportase radar banyumas