Sepeda Motor Tabrak Pejalan Kaki di Kejobong, Dua Orang Meninggal Dunia

Sepeda Motor Tabrak Pejalan Kaki di Kejobong, Dua Orang Meninggal Dunia

Lokasi kecelakaan yang mengakibatkan dua korban meninggal dunia.-SATLANTAS POLRES PURBALINGGA UNTUK RADARMAS-

PURBALINGGA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Dua orang meninggal dunia dalam kecelakaan lalu lintas, yang terjadi di jalan raya Desa Langgar, Kecamatan Kejobong, Kabupaten PURBALINGGA, Selasa, 6 Desember 2022.

Kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 10.45 melibatkan satu sepeda motor dan pejalan kaki.

Kasat Lantas Polres Purbalingga AKP Mia Novrila Safitry melalui Kanit Gakkum Ipda Arif mengatakan, akibat kecelakaan tersebut pemotor maupun pejalan kaki meninggal dunia.

BACA JUGA:Angin Puting Beliung Ancam Wilayah Cilacap, Ini Penyebabnya

"Sepeda motor Honda Vario bernomor polisi B 3024 KDC, yang dikemudikan oleh Djoedi (76) warga Desa Timbang, Kecamatan Kejobong, Kabupaten Purbalingga," jelasnya. 

Sedangkan, pejalan kaki diketahui bernama Suwiarto (80) warga Desa Langgar, Kecamatan Kejobong, Kabupaten Purbalingga.

Dijelaskan, berdasarkan keterangan sejumlah saksi sebelum kejadian sepeda motor melaju dari arah barat atau Kejobong ke arah timur atau Kabupaten Banjarnegara. 

BACA JUGA:767 Calon PPK Ikuti Tes Tertulis Berbasis Komputer

Namun, sesampai di lokasi sepeda motor menabrak pejalan kaki yang sedang menyeberang.

Diduga pengendara sepeda motor kaget dan tidak memperhatikan situasi arus lalu lintas didepannya.

"Serta tidak bisa menguasai kendaraannya, sehingga menabrak pejalan kaki tersebut di TKP (Tempat Kejadian Perkara, red)," ujarnya.

BACA JUGA:Sudah Akhir Tahun 2022, Bookingan Hotel Untuk Nataru Tak Seramai Dulu

Dia menambahkan, untuk pejalan kaki terpental kearah selatan. Sedangakan Pengendara SPM vario terjatuh tersungkur kejalan sebelah utara.

Sementara sepeda motor masih meluncur/melaju ke arah timur hingga kurang lebih sekitar 30 meter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: