Sijarimas Dekatkan Layanan KanKemenag Banyumas Secara Langsung Ke Masyarakat

Sijarimas Dekatkan Layanan KanKemenag Banyumas Secara Langsung Ke Masyarakat

Di akhir kegiatan Sijarimas, KaKanKemenag Banyumas, H Aziz Muslim, SAg MPdI menyerahkan IMB untuk Gereja Kristen Jawa Banyumas, Senin (14/11).-Foto Yudha Iman/ Radar Banyumas -

PURWOKERTO - Setelah Agustus lalu bergerak mendatangi masjid, di putaran ketiga Gereja Kristen Jawa Purwokerto menjadi tuan rumah pelaksanaan kegiatan Sistem Informasi Jaring Aspirasi Masyarakat Banyumas (Sijarimas) pekan ini.

KaKanKemenag Banyumas, H Aziz Muslim, SAg MPdI mengatakan kegiatan Sijarimas bertujuan untuk mendekatkan layanan KanKemenag Banyumas sekaligus menjaring, menerima informasi dan masukan dari masyarakat secara langsung serta menginformasikan kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan oleh Kemenag serta program-program atau layanan lainnya yang ada di Kantor Kemenag Kabupaten Banyumas.

"Terjun langsung ke masyarakat, ke tempat tempat ibadah, kunjungan silaturahim ke tokoh agama dan masyarakat, melakukan pertemuan ke gereja, mushola dan ormas hingga menyapa seluruh umat beragama ke desa- desa di Banyumas," katanya.

Ketua BAMAG Kabupaten Banyumas, Pendeta Maria berharap dengan kegiatan Sijarimas sinergi baik antara umat Kristen dengan KanKememag Banyumas terus terjalin. Kegiatan Sijarimas terus berlangsung, bersinergi dengan semua elemen dan mengurai masalah-masalah sosial keagamaan di Kabupaten Banyumas juga menyelesaikan persoalan antar umat beragama dengan baik.

"Kedepan tidak ada lagi pergumulan-pergumulan yang menyangkut soal agama dan terjalin toleransi antar umat bergama di Kabupaten Banyumas yang kuat," jelasnya. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: