Begini Progres Penanganan Jembatan Margasana Jatilawang Akses Yogyakarta - Bandung Yang Amblas

Begini Progres Penanganan Jembatan Margasana Jatilawang Akses Yogyakarta - Bandung Yang Amblas

Suasana pengerjaan penanganan ruas jalan Nasional Yogyakarta- Bandung yang amblas di Jatilawang, Rabu (26/10/2022). Foto PPK PJN Jateng untuk Radarmas--

BANYUMAS, RADARBANYUMAS.CO.ID- Perbaikan jalan yang amblas dengan panjang sekitar 20 meter dan lebar 6 meter di ruas jalan Nasional Yogyakarta - Bandung atau Rawalo - Wangon di dekat jembatan Adisara - Margasana Kecamatan Jatilawang dikerjakan.

Untuk penanganan darurat sendiri, saat ini telah terlaksana pemasangan sheet pile. 

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) 2.2 Pelaksana Jalan Nasional (PJN) Wilayah Wangon-Banyumas-Buntu, Muhammad Seno Saputro mengatakan, jika progres penanganan untuk pemasangan sheet pile secara menyeluruh telah terpasang. 

BACA JUGA:Vaksin di Taman Kota Sumpiuh Diserbu, Termasuk Warga dari Kroya

"Untuk progres, saat ini sheet pilenya sudah terpasang semua," katanya, Rabu (26/10). 

Setelah dilakukannya pemasangan sheet pile, Seno melanjutkan akan dilakukan pengurugan tanah

"Dan hari ini kita akan mualai pengurugan tanah, dan sampai top (atas), lalu pengerjaan Lapis Pondasi Atas (LPA)" tambahnya. 

BACA JUGA:Tegas Kirim Surat, Gibran dan Persis Solo Minta Kongres Luar Biasa PSSI

Adapun untuk pengaspalan akan dilakukan setelah kondisi tanah betul-betul padat. 

"Nanti setelah semuanya siap, kami dengan para instansi terkait akan meninjau lokasi untuk menganalisa secara struktur dan dinamis," jelasnya. (win)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: