162 Peserta Lolos Seleksi Tes CAT Panwascam di Banyumas
Ketua Pokja Rekrutmen Panwaslu Kecamatan, Asep Henri.-Foto Mahdi/Radar Banyumas -
PURWOKERTO, RADARBANYUMAS.CO.ID - Selasa (18/10) pagi, Bawaslu Banyumas mengumumkan 162 calon Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan yang lolos tes Computer Assisted Test (CAT).
Asep Hanry Habibulloh, Ketua Pokja Seleksi menjelaskan, 162 peserta tersebut terbagi menjadi masing-masing enam ditiap Kecamatan.
BACA JUGA:243 Orang di Banyumas Mengidap Thalasemia, Data di Banyumas Tertinggi di Jateng
"Jadi 6 besar itu hasil tes tertulisnya, itu murni dari CAT," kata dia.
Proses penjaringan Panwaslu Kecamatan atau yang dikenal dengan istilah Panwascam ini bahkan sampai ke Provinsi. Pasalnya, pada saat para peserta selesai mengerjakan tes CAT, hasil ujian tersebut langsung masuk ke Provinsi.
"Dari Provinsi langsung mengurutkan, dari tertinggi sampai paling rendah," kata dia.
Baru kemudian, Bawaslu Kabupaten/Kota menetapkan hasilnya. "Tentu kalau soal transparansi, bisa dipertanggungjawabkan," tuturnya.
BACA JUGA:Amblas, Ruas Jalan Nasional Yogyakarta - Bandung di Jatilawang Diberlakukan Sistem Buka Tutup
Dia katakan, proses penjaringan Panwascam ini, tak hanya sampai disini. Dia jelaskan, mulai 20-23 Oktober nanti, akan dilakukan tes wawancara dengan memilih tiga terbaik pada tiap Kecamatan. (mhd)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: