Satu ODGJ Kabur Saat akan Dijemput ke Klaten, Total 52 Orang Dijemput

Satu ODGJ Kabur Saat akan Dijemput ke Klaten, Total 52 Orang Dijemput

Dibantu relawan, sampai pekan lalu sudah 52 ODGJ yang dijemput untuk perawatan di Klaten.-Foto Yudha Iman P / Radar Banyumas -

PURWOKERTO - Dinkes Banyumas mencatat sebanyak 52 Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) telah dijemput dari Rumah Singgah Rehabilitasi Sosial Mitra Kurir Langit Tanjung untuk perawatan di Rumah Sakit Jiwa Daerah (RSJD) Klaten.

Tim Keswa dan Penyakit Tidak Menular (PTM) Dinkes Banyumas, M Ari Yulianto mengatakan 52 ODGJ yang dijemput untuk perawatan di RSUD Klaten dibagi dalam lima penjemputan. Penjemputan pertama 9 orang, kedua 14 orang, ketiga 12 orang, keempat 7 orang dan yang terakhir 10 orang pekan lalu.

"Penjemputan keenam melihat situasi dan kondisi. Menunggu 21 hari," katanya pada Radarmas, Selasa (11/10).

Ari menjelaskan dari semua yang sudah dijemput untuk perawatan di RSJD Klaten, setelah mendapat perawatan selama 21 hari semua dapat dipulangkan ke Banyumas karena kondisinya sudah stabil.

"Satu ODGJ yang akan dijemput ke Klaten Kamis kemarin mencoba kabur dari rumah singgah," terangnya.

Dengan keterbatasan waktu tim dari RSJD Klaten yang menjemput ke Banyumas, maka satu ODGJ yang sempat kabur belum dibawa ke Klaten. (yda)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: