Hacker Bjorka Muncul Lagi di Twitter, Inikah Akun Barunya?
Tangkapan layar akun Twitter @bjorxanism--
Radar Banyumas - Meski akun Twitter @bjorkanism telah ditangguhkan, karena telah membuat kegaduhan dengan membocorkan data-data dari Indonesia, namn hari muncul lagi sebuah akun yang mengaku sebagai hacker Bjorka.
Hari ini muncul sebuah akun di Twitter dengan nama @bjorxanism yang memasang foto profil yang sama dengan akun @bjorkanism yang telah ditangguhkan.
Pada kolom keterangannya tertulis "keep fighting because bjorka is not just one person, bjorka is you and all of us. for the future, visit http://bjork.ai to go directly to my official telegram channel".
"Terus berjuang karena Bjorka bukan hanya satu orang, Bjorka adalah anda dan kita semua. Untuk kedepannya kunjungi http://bjork.ai untuk menuju langsung ke channel resmi telegram saya"
Sama seperti akun @bjorkanism, akun ini terdaftar berdomisili di Warsawa, Polandia. Hanya mengikuti 1 akun Twitter yaitu akun Twitter milik Bjork, penyanyi wanita asal Islandia.
Hingga hari ini, akun @bjorxanism ini telah diikuti oleh lebih dari 15 ribu pengikut.
Pada akun ini Hacker Bjork telah mempublish beberapa cuitan. Diantaranya adalah cuitan kekecewaannya terhadap Twitter karena dianggap telah bekerja sama dengan pemerintah Indonesia untuk menangguhkan akun Twitternya.
hacker Bjorka adalah sosok hacker yang masih belum diketahui siapa jati diri yang sebenarnya.
Ia pernah mengaku latar belakangnya membocorkan data-data penting milik pemerintahan dan warga Indonesia, adalah demi seorang teman lamanya yang kehilangan statusnya sebagai WNI dan tidak bisa kembali ke Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: