Partai Buruh Dorong Ribuan Massa Demo Kenaikan Harga BBM ke Jokowi
Presiden Jokowi -@JOKOWI-
Reaksi Jokowi yang Tanggapi Ribuan Buruh Demo Tolak Kenaikan Harga BBM Hari Ini: Ini Negara Demokrasi
JAKARTA, RADARBANYUMAS.CO.ID - Partai Buruh sudah membuat agenda akan melakukan unjuk rasa atau demo kenaikan harga BBM hari ini di depan gedung DPR RI, Senayan.
Jokowi meminta kepada para pendemo, agar berunjuk rasa dengan cara yang baik.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) buka suara terkait gerakan buruh yang akan demo kenaikan BBM hari ini, Selasa 6 September 2022.
Setelah Jokowi mengumumkan harga BBM naik pada Sabtu, 3 September 2022 lalu, masyarakat protes.
Kenaikan harga BBM khususnya Pertalite membuat masyarakat merasa keberetan.
Dia tak merasa keberatan dengan aksi tersebut, karena Indonesia negara demokrasi.
"Ya, ini, kan, negara demokrasi. Sampaikan dengan cara-cara yang baik," ujar Jokowi saat berada di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, Senin 5 September 2022.
Partai Buruh Akan Kerahkan Ribuan Massa Demo Kenaikan Harga BBM
Sebelumnya, Partai Buruh yang diketuai oleh Said Iqbal sempat menegaskan bahwa pihaknya akan mengambil sikap terkait keputusan kenaikan harga BBM.
Rencananya, Said Iqbal akan melakukan demo di seluruh Indonesia pada Selasa, 6 September 2022 bersama ribuan pendemo.
"Tanggal 6 September ya besar atau tidak sekitar puluhan ribu ya, di seluruh Indonesia tapi ya kalau di DPR RI sekitar 3.000 sampai 5.000 orang," ujar Said Iqbal saat dikonfirmasi Disway.id, Sabtu, 3 September 2022.
Nantinya, puluhan ribu pendemo akan turun dan menyampaikan aspirasi terkait penolakan kenaikan harga BBM yang terjadi pada Sabtu 3 September 2022 siang tadi.
"Harga minyak dunia aja turun, di Malaysia aja turun, kok kita naik, padahal lagi turun 89 dollar per barel, ini aneh Kemenko Perekonomian, harus dilawan," katanya dengan tegas.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: