Penumpang Trans Banyumas dan Jateng di Pasar Pon Perhatikan Lajur dan Haltenya

Penumpang Trans Banyumas dan Jateng di Pasar Pon Perhatikan Lajur dan Haltenya

Halte Pasar Pon Purwokerto-Foto Laily Media Y/Radar Banyumas -

PURWOKERTO- Rencana pembangunan Halte Integrasi Pasar Pon Purwokerto, sudah ada detail engineering design (DED).

Di mana akan dibuat dua lajur. Lajur untuk Bus Trans Banyumas dan Bus Trans Jateng.

Kepala UPTD Pengelola Sarana dan Prasarana Dinas Perhubungan (Dinhub) Kabupaten Banyumas, Taryono mengatakan, dibedakan lajurnya karena tinggi pintu naik dan turun bus beda. Bus Trans Jateng lebih tinggi dari Bus Trans Banyumas. 

"Akan dibuat high deck untuk Bus Trans Jateng, dan low deck untuk Bus Trans Banyumas," katanya.

Selain itu, akan dibuat ruang tunggu penumpang dengan pintu kaca. Penumpang lebih nyaman, tidak kepanasan dan kehujanan. (ely)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: