Pemilihan Duta Genre UMP Tahun 2021

Pemilihan Duta Genre UMP Tahun 2021

PIKMA Youth Center Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) laksanakan kegiatan pemilihan Duta Genre Universitas Muhammadiyah Purwokerto tahun 2021 secara offline di Auditorium Ukhuwah Islamiyah Universitas Muhammadiyah Purwokerto pada Sabtu (26/2/2021) dengan mengusung tema “365 Hari Role Model Untuk Remaja” Kegiatan ini merupakan program kerja dari PIKMA Youth Center UMP yang diikuti dan dihadiri oleh mahasiswa dari berbagai fakultas di UMP. Kegiatan ini dibuka secara langsung oleh Dr. Jebul Suroso, S.Kp.,Ns. M.Kep selaku Rektor Universitas Muhammadiyah Purwokerto dan sambutan dari Dra. Diah Pancasila Ningrum sebagai perwakilan dari DPPKBP3A. https://radarbanyumas.co.id/ciptakan-kampus-sehat-rektor-dosen-dan-pegawai-ump-di-vaksin/ Selaku ketua panitia dalam acara pemilihan duta genre 2021 ini Roseyoana Logisian Subekti menjelaskan tentang tahapan seleksi pada pemilihan duta genre. “Tahapannya yaitu technical meeting, edukasi 1, edukasi 2, tes bakat, edukasi 3, tes wawancara dan penyuluhan dan yang terakhir puncak acara grand final dan disampaikan pula jumlah peserta yang mengikuti pildugen sampai babak grand final berjumlah 19 peserta,” jelasnya. Dra. Diah Pancasila Ningrum selaku perwakilan dari DPPKBP3A juga menyampaikan bahwa PIKMA Youth Center sudah 10 tahun berdiri dan sebagai pencetus berdirinya PIK di Kabupaten Banyumas. “Tujuan adanya PIKMA supaya remaja tidak menikah muda, say no to free sex, dan tidak menggunakan NAPZA, UMP juga membawa nama baik Kabupaten Banyumas sebagai perwakilan 5 besar dengan duta tahun 2019 atas nama Hilman Taofik Hidayah,” tambahnya. Dr. Jebul Suroso, S.Kp.,Ns. M.Kep selaku Rektor Universitas Muhammadiyah Purwokerto menyampaikan bahwa bahwa duta yang terpilih dapat menyuarakan beberapa hal yaitu keluarga yang siap melahirkan anak dengan baik dan tidak stunting, menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat, sikap mental positif. “UMP akan support agar akreditas kita nanti yang terpilih itu akan bisa mendapatkan jalan untuk mencapai yang diinginkan, agar nanti dari UMP bisa naik ke tingkat Provinsi dan seterusnya, juga akan support mahasiswa kami agar dapat membawa nama baik Banyumas ke Jawa Tengah dan Nasional.” Dr. Jebul Suroso, S.Kp.,Ns. M.Kep juga mengharapkan agar mahasiswa yang terpilih sebagai duta genre sekarang bisa membawa nama baik UMP dan Banyumas ke ranah Nasional. (yas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: