Mahasiswa KKN Alternatif Kelompok 3 FIKES UMP Mengadakan Cek Kesehatan Lansia Free di Era New Normal

Mahasiswa KKN Alternatif Kelompok 3 FIKES UMP Mengadakan Cek Kesehatan Lansia Free di Era New Normal

Pemeriksaan gratis bagi warga lansia di Sokaraja Kulon Rt 3 Rw 6, Kecamatan Sokaraja, Kabupaten Banyumas. PURWOKERTO-Mahasiswa KKN Alternatif Kelompok 3 yang di bimbing oleh Ns. Happy Dwi Aprilina , S.Kep., M.Kep. selaku dosen pembimbing lapangan mengadakan pemeriksaan gratis bagi warga lansia di Sokaraja Kulon Rt 3 Rw 6, Kecamatan Sokaraja, Kabupaten Banyumas. Happy mengatakan lansia merupakan kelompok rentan terhadap penularan Covid-19. Pemeriksaan ini penting dilakukan untuk mengetahui status kesehatan lansia di Era New Normal. Mahasiswa KKN Alternatif kelompok 3 diketuai Sondy Haryanto yang beranggotakan Muffar Abdul Faqih, Kurnia Bayu Pratama, Ginting Irdina Maharani, Siti Kholifah, Indah Aprilia, Tri Anisa Nurhayati, Yulianingsih, dan Ervina Sherli Nurindah pun berinisiatif mengadakan cek kesehatan gratis yang meliputi cek tekanan darah, gula darah, kolesterol, dan asam urat pada warga Rt 3 Rw 6 Minggu, 9 Agustus 2020. Kegiatan dilakukan dengan pendampingan Kepala Desa Sokaraja Kulon Bapak Adi Sukmono Amd. Sondy selaku ketua mengatakan cek kesehatan bagi lansia di Era New Normal ini penting dilakukan. Selama pandemik Covid-19 lansia tidak ada kegiatan posyandu lansia. Kegiatan ini kami harapkan agar warga sekitar bisa merasakan dampak positif dari kehadiran kami selama 40 hari. Kegiatan ini pasti akan menjadi pengalaman bagi kami dalam pengabdian masyarakat. Selain itu ada juga program lain yang sudah dilakukan seperti pembuatan disinfektan, penyuluhan tentang New Normal, penyuluhan 6 langkah cuci tangan benar, penyemprotan disinfektan, pembagian hand sanitizer, dan operasi serta pembagian masker, dimana kegiatan tersebut sebagai bentuk upaya untuk memutuskan rantai penyebaran Covid-19. Bahkan dalam pembagian BLT kami ikut serta menjadi bagian dari gugus tugas Covid-19.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: