Keluarga Pengemis Kerahkan Lima Saudara Kandung, Empat Kerabat, Sampai Menyewa Rumah
Tim Satpol PP Kotawaringin Timur membawa tiga pengamen anak-anak yang terjaring saat penertiban oleh Dinas Sosial, Kamis (27/1/2022). Foto: ANTARA/HO/jpnn.com Kehidupan salah satu keluarga pengemis di Sampit membuat personel Satpol PP Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, kaget. Sebab, pengemis itu termasuk kaya. Dia memiliki barang-barang mewah di rumahnya, seperti mobil dan sepeda motor. "Walaupun bukan mobil baru, tetap saja itu bukan barang murah,” kata Kepala Penegakan Perundang-undangan Daerah Sugeng Riyanto, Sabtu (29/1). Sugeng menjelaskan keluarga pengemis yang didatangi juga memiliki perhiasan emas dan handphone Android. “Kehidupan mereka tidak menggambarkan orang tidak mampu yang terpaksa meminta-minta," ucap Sugeng. Sebelumnya, Satpol PP dan Dinas Sosial Kotim merazia gelandangan dan pengemis di Sampit, Kamis (27/1). Petugas berhasil menjaring sembilan pengemis dan gelandangan dalam operasi itu. Lima orang diantaranya adalah saudara kandung. Mereka pun masih belia. https://radarbanyumas.co.id/tegas-kapolda-jabar-perintahkan-kapolres-merazia-gmbi/ Empat orang lainnya adalah kerabat orang tua mereka. Mereka adalah warga Kabupaten Seruyan. Mereka menyewa rumah di Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Sampit. (ant/jpnn/ttg)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: