PMS Tidak Selalu Membuat Suasana Hati Perempuan Berubah

PMS Tidak Selalu Membuat Suasana Hati Perempuan Berubah

Mood swing merupakan perubahan suasana hati yang bisa terjadi kapan saja dan di mana saja. Dibandingkan pria, perempuan dianggap cenderung lebih sering mengalami mood swing. Namun, apa penyebab mood swing pada perempuan? Psikolog Paula Bola menjelaskan, seringkali orang menganggap PMS sebagai penyebab utama perempuan mengalami perubahan suasana hati. "Padahal PMS tidak selalu membuat suasana hati perempuan hancur sehingga timbulnya mood swing," jelas Paula kepada GenPI.co, Selasa (14/6). Menurutnya, pubertas menjadi salah satu penyebab perempuan mengalami mood swing. "Ketika seseorang melewati masa pubertas selama remaja kadar hormon berubah secara signifikan," katanya. Hal tersebut menyebabkan emosi yang kuat dan perubahan suasana hati secara tiba-tiba tanpa bisa diprediksi sama sekali. "Bahkan, ketika mood swing tersebut muncul cenderung tidak disadari oleh penderitanya. Namun, sangat berdampak bagi orang sekitarnya," tutur Paula. https://radarbanyumas.co.id/titik-hasrat-sensitif-lelaki-bikin-cenat-cenut-suami-begini-kata-dokter-dina/ Selain itu, kondisi neurologis juga menjadi penyebab lainnya dari mood swing pada perempuan. "Perubahan suasana hari yang terjadi secara cepat ini bisa disebabkan migrain, penyakit Parkinson, demensia, dan banyak lagi," tutupnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: