Baturraden Bersolek Habis-habisan

Baturraden Bersolek Habis-habisan

WAJAH BARU: Kawasan Indraprana Baturraden, Rabu (30/3). Dominasi warna emas dan tembaga menghiasi gedung Indraparana. (DIMAS/RADARMAS) PURWOKERTOv- Menggunakan dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), Pemerintah Kabupaten Banyumas berupaya menyulap Baturraden. Tempat yang yang sebetulnya sudah menjadi primadona itu terus dipercantik. Diyakini, seperti kembang desa yang dirias, Baturraden nanti akan lebih memiliki daya pikat. "Karena ibarat gadis, sudah dari sananya cantik, maka mudah untuk dikembangkan. Baturraden itu seperti itu kembang desa, " kata Bupati Banyumas Ir Achmad Husein. Menurutnya, Baturraden sudah memiliki potensi dan daya tariknya tersendiri. Nama Baturradenpun sudah bukan hanya dikenal oleh masyarakat Banyumas saja. Tapi juga lintas wilayah. Baturraden menjadi salah satu tempat yang dibangun menggunakan dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Di Baturraden tersebut, tengah dilakukan beberapa pekerjaan. Yaitu Indraprana 1, 2, 3 dan juga Bukit Bintang. Keseluruhan proyek ini dianggarkan sekitar Rp 52 miliar. https://radarbanyumas.co.id/wajah-baru-wisata-baturraden-kawasan-indraprana-dan-bukit-bintang/ Husein mengatakan, diharapkan dengan wajah baru Baturraden bisa semakin menarik wistawan untuk mengunjungi Banyumas, yang muaranya adalah berimbas pada peningkatan Pendapatan Asli Daerah. WAJAH BARU : Kawasan Indraprana Baturraden, Rabu (30/3). Dominasi warna emas dan tembaga menghiasi gedung Indraparana. (DIMAS/RADARMAS) Kabid Penataan Bangunan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Banyumas Wahyudiono mengatakan saat ini sesuai kontrak, pekerjaan proyek sudah selesai. "Terakhir tinggal finishing Bukit Bintang. Hanya tinggal sedikit saja," kata dia. Dia menjelaskan, untuk proyek Indraprana I yaitu bangunan gedung, nanti akan ada sentra UMKM, resto dan transit, serta masjid dan ada juga JPO. Untuk Indraprana II itu landscap, tempat parkir, taman. Sedangkan Indraprana III yaitu gerbang bagian terminal bawah ada juga taman. "Sedangkan Bukit Bintang ada panggung serta tribun," katanya. Dia menegaskan, untuk kesemua pekerjaan tersebut kini sudah diselesaikan. Untuk pembukaan, lanjut dia, nanti akan dikelola langsung oleh BLUD pariwisata. Sementara itu, Direktur Badan Layanan Umum Daerah Unit Pelaksana Teknis Dinas (BLUD-UPTD) Yanuar Pratama mengatakan untuk Indraprana masih dalam persiapan. "Jadi progresnya yang masih paling cepat adalah Mas Kemambang," tandasnya. (mhd)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: