Paving Underpass Jensud Dibongkar lagi, Ada Apa?

Paving Underpass Jensud Dibongkar lagi, Ada Apa?

Pekerja sedang membongkar paving underpass. AAM/RADARMAS PURWOKERTO - Paving trotar underpass Jensud kembali di bongkar, Jumat (15/2). Sebelumnya, paving juga sempat diperbaiki karena amblas. Kali ini giliran sektor Barat underpass yang dilakukan perbaikan. "Kita hari ini fokus perbaikan paving. Jadi paving yang kurang kencang kami bongkar kemudian kami pasang lagi, " kata salah seorang pekerja yang ditemui Radar Banyumas yang enggan menyebutkan namanya. Pantauan Radarmas, ada empat titik yang pavingnya dibongkar. Jumlah tersebut masih dapat bertambah karena sebelum dibongkar dicari terlebih dahulu titik mana yang pavingnya tidak kencang. "Kami cari dulu titik mana yang akan dibongkar. Caranya dengan menekan paving apakah amblas atau tidak, jika amblas berarti dibongkar, " ujarnya. Indra, salah seorang warga Purwokerto menyanyangkan perbaikan paving trotoar underpass Jensud. Hal ini karena jalan dan trotoar baru kemarin dibangun dan belum lama beroperasi. "Baru kemarin masa sudah diperbaiki. Harusnya mutu dan kualitas benar-benar diperhatikan, " katanya. Menanggapi hal tersebut, Irawadi Kepala Dinas Pekerjaan Umum kabupaten Banyumas mengatakan perbaikan dilakukan menyusul adanya masukan dari masyarakat. Untuk sektor sebelah Barat merupakan wewenang dari satker Kementrian Perhubungan. Jika ada kerusakan atau perbaikan masih tanggung jawab kontraktor karena masih dalam masa pemeliharaan. "Tidak ada masalah karena kerusakan bukan struktural jadi tidak membahayakan, namun memang secara estetika jadi kurang bagus, " ucapnya. Lebih jauh lagi pembangunan underpass menelan biaya yang lumayan besar. Saat ini underpass masih uji coba dan terus dievaluasi. "Anggarannya sekitar Rp 50 miliar," tutupnya. (aam)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: