Tesda Dilengkapi Air Mancur 13 Meter

Tesda Dilengkapi Air Mancur 13 Meter

AIR MANCUR- sejumlah pekerja sedang membangun air mancur di Tesda. BERLINDA/RADARMAS PURWOKERTO- Ini kabar bagi penggemar selfi di depan air mancur. Taman Edukasi Sumber Daya Air (Tesda) di Kelurahan Kranji kini tengah dibangun air mancur dan gedung serba guna yang akan menjadi daya tarik tersendiri obyek wisata ini. Rencananya, air mancur yang dibangun di Tesda memiliki panjang 13,63 meter dan lebar 6 meter, serta berbentuk oval. Sedangkan gedung serbaguna memiliki panjang 18 meter dan lebar 10 meter. Tidak hanya itu, nantinya di depan gedung serbaguna akan turut dihiasi pot-pot bunga. “Pembangunan Tahap II ini, bakal dibangun serbaguna Saat ini, pembangunan sendiri baru berjalan 15 persen,” ujar Pelaksana Bangunan dalam proyek tersebut, Suchud Aris Rianto kemarin. Pelaksanaan pembangunan Tesda Tahap II ini, direncanakan akan selesai pada 9 Desember mendatang. Pembangunan ini menggunakan dana APBD Kabupaten Banyumas Tahun Anggaran 2018, dengan nilai kontrak sebesar Rp 966.410.000. “Jogging track sekarang belum dikerjakan jadi mungkin tahap berikutnya," tambah Suchud. (ber/ttg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: