SDN 1 Kemutug Kidul Dibobol Maling

SDN 1 Kemutug Kidul Dibobol Maling

PERIKSA : Polisi melakukan penyelidikan di SDN 1 Kemutug Kidul yang dibobol pencuri.istimewa BANYUMAS-Aksi pencurian menimpa SD N 2 Kemutug Kidul, Kecamatan Baturraden. Pencurian ini baru diketahui salah seorang penjaga sekolah, Selasa (3/12) lalu. Akibat peristiwa ini, sejumlah barnag elektronik milik sekolah raib. Data yang dihimpun Radarmas, awal mula diketahuinya pencurian terjadi sekitar pukul 05.30. Saat itu salah satu pesuruh sekolah Darsono (35) datang ke sekolah. Saat datang, ia langsung membuka pintu ruang kelas. "Seperti biasa saya pagi hari datang untuk bersih-bersih," ujar Darsono. Setelah selesai, ia lalu menuju ruang guru. Nah hal mengejutkan terjadi saat dirinya melintas di ruang guru tersebut. "Saat melintas uang guru saya lihat sudah berantakan, seluruh laci terbuka semua," ujarnya. Melihat hal itu, iapun memperitahukan kepada kepala sekolah dan guru-guru sekolah tersebut. Mendapat kabar dari Darsono, beberapa guru datang untuk mengecek ke dalam sekolah. Dari pengencekan, satu buah LCD proyektor, camera digital dan perangkat elektronik lainnya sudah raib. Ditaksir total kerugian yang dialami sekolah senilai Rp 7 juta. Pihak sekolah yang merasa menjadi korban pencurian segera melaporkannya ke Polsek Baturraden. Polisi yang mendapat laporan segera mendatangi lokasi untuk melakukan penyelidikan. Penyelidikan juga dibantu personil Tim Inafis Polres Banyumas. "Sementara kasus ini masih dalam penyelidikan. Diduga pelaku masuk dengan cara merusak jendela dan ditambah pada malam harinya tidak ada penjaga malam," kata Kapolsek Baturraden AKP Mugiono. (ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: